SKOR.id - Simone Inzaghi masih belum puas dengan hasil yang diraih Inter Milan saat berhadapan dengan Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.
Pertandingan antara Inter Milan vs Atletico Madrid dilangsungkan di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (21/2/2024) dini hari WIB, dan dimenangkan I Nerazzurri dengan skor 1-0.
Gol semata wayang Inter Milan ke gawang Atletico Madrid, diceploskan oleh Marko Arnautovic pada menit ke-79, yang memastikan tuan rumah meraih hasil positif di babak 16 besar Liga Champions.
Inter Milan sebenarnya mendominasi pertandingan dengan melepaskan 19 tembakan, tetapi hanya lima yang mengarah ke gawang Atletico Madrid.
Sementara itu Los Rojiblancos berada di bawah tekanan, mereka melepaskan tujuh tembakan ke gawang I Nerazzurri yang semuanya gagal mengarah ke gawang.
Meski berhasil menang atas Atletico Madrid, Simone Inzaghi tidak mau berpuas diri, masih ada pertandingan leg kedua yang akan dimainkan di Stadion Civitas Metropolitano, Madrid.
Simone Inzaghi tetap memuji keseluruhan permainan Inter Milan, terutama Marko Arnautovic yang menjadi pahlawan kemenangan I Nerazzurri.
"Para pemain luar biasa dari sisi fisik dan teknis. Sayangnya kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol berdasarkan apa yang kami ciptakan, dan leg kedua yang sangat sulit dan intens kini menanti di Madrid," ujar Simone Inzaghi.
"Saya senang untuk Arna dan senang dengan cara dia bekerja. Faktanya, semua striker kami berlatih dengan baik, dan saya menyukai sikap yang saya lihat dari mereka," kata Simone Inzaghi menambahkan.
Pria berusia 47 tahun itu menyorot performa tim sepanjang laga, yang menurutnya sempat mengalami penurunan pada awal babak kedua.
Meski berhsil mengunci kemenangan, Inzaghi menyadari perjalanan timnya masih belum berakhir, karena akan kembali berhadapan dengan Atletico Madrid pada leg kedua 16 besar Liga Champions, 14 Maret 2024 (dini hari WIB).
"Kami melakukannya dengan baik di 45 menit pertama tetapi tidak memulai sepuluh menit awal babak kedua dengan baik," ujar Inzaghi.
"Setelah itu, kami tampil fantastis, dan para pemain yang masuk memberi kami andil besar. Meski demikian, kami tahu itu hanyalah leg pertama," kata Inzaghi menambahkan.
Eks pelatih Lazio itu juga mengomentari performa Marcus Thuram, yang ternyata mengalami cedera di laga tersebut.
Marcus Thuram hanya tampil selama 45 menit sebelum digantikan Marko Arnautovic, yang akhirnya menjadi penentu kemenangan tim.
"Thuram mengalami sedikit masalah saat berlari untuk mencapai umpan. Kemudian, dia merasakan sakit saat melakukan tembakan," ujar Inzaghi.
"Kita lihat saja nanti; ini adalah hal-hal yang bisa terjadi. Kami berharap dia tidak akan absen dalam waktu lama," kata Inzaghi menambahkan.