- Inter Milan berencana selesaikan transfer Arturo Vidal dari Barclona sebelum melawan Fiorentina.
- Arturo Vidal melakukan latihan pribadi sambil menunggu proses transfernya.
- Kepindahan Arturo Vidal dikabarkan masih menunggu proses transfer Diego Godin ke Cagliari.
SKOR.id - Inter Milan berharap dapat menyelesaikan transfer gelandang Barcelona, Arturo Vidal, sebelum melawan Fiorentina, Sabtu (26/9/2020).
Arturo Vidal belum berada di Inter Milan meskipun proses transfernya hampir selesai.
Hal ini tentu berisiko bagi I Nerazzurri karena pemain asal Cile tersebut bisa saja kehilangan kesabarannya untuk menunggu.
Sementara itu, Vidal berlatih secara pribadi untuk menjaga kondisi tubuhnya sembari menunggu proses transfernya selesai.
Pasalnya, sang pemain sudah tidak lagi bergabung dalam skuad Barcelona yang ditangani pelatih Ronald Koeman.
Dirinya tidak tampil dalam dua pertandingan uji coba Barcelona sebelum menatap musim 2020-2021.
Arturo Vidal diprediksikan tidak akan mengalami kesulitan dengan pola permainan 3-5-2 milik pelatih Antonio Conte.
Apalagi, ia memang pernah bermain untuk Conte saat masih sama-sama di Juventus.
Proses transfer Vidal yang belum selesai dikabarkan terkait dengan proses kepindahan Diego Godin ke Cagliari.
Inter Milan masih mempertimbangkan pembayaran insentif Godin yang akan menuju Cagliari.
Akan tetapi, baik Inter Milan, Cagliari, maupun Diego Godin telah menyepakati kesepakatan tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Salam Perpisahan Thiago Alcantara untuk Bayern Munchenhttps://t.co/2seMjza3yq— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 18, 2020
Berita Inter Milan lainnya:
Mantan Pelatih Timnas Inggris Klaim Hampir Tangani Inter Milan
Temukan Sutradara Baru, Inter Milan Siap Lepas Marcelo Brozovic