SKOR.id – Influencer kebugaran dan binaraga asal Jerman, Jo Lindner, meninggal dunia pada Sabtu (1/7/2023) waktu setempat.
Pria yang lebih dikenal secara luas dengan nama Joesthetics itu wafat di usia 30 tahun setelah menderita aneurisma.
Kematian Jo Lindner dikonfirmasi langsung oleh kekasihnya, Nicha, melalui unggahan di Instagram.
Dalam unggahannya itu, Nicha menyatakan youtuber kebugaran itu meninggal dunia setelah mengeluh sakit di bagian lehernya.
“Dia (Jo Lindner) ada di pelukanku… lalu ini terjadi terlalu cepat… Dia mengatakan dia mengeluh sakit leher tiga hari sebelumnya. Kami tidak benar-benar menyadarinya... sampai terlambat," tulis Nicha.
Nicha juga meminta para penggemar untuk mengenang mendiang sang kekasih sebagai Joesthetics.
“Tolong ingat dia sebagai Joesthetics,” tambahnya.
Jo Lindner popular di media sosial sebagai influencer yang kerap membagikan tips, trik, dan rutinitas terkait kebugaran.
Ditunjang dengan fisik yang kekar, membuat Jo Lindner menjadi salah satu influencer kebugaran yang memiliki banyak followers di beberapa akun media sosialnya.
Terhitung ia memiliki 8,8 juta pengikut di Instagram. Jo Lindner juga memiliki akun YouTube yang ia mulai pada tahun 2012 dengan jumlah subscribers mencapai lebih dari 900 ribu.
Lindner yang memilih menetap di Thailand dalam beberapa tahun terakhir juga merupakan pemilik Alien Gains, sebuah aplikasi pelatihan pribadi.
Linder sangat disukai karena karismanya, selera humornya, dan pendekatannya yang jujur dan membumi saat berinteraksi dengan para pengikutnya.
Kematiannya yang terbilang mendadak ini pun tentu sangat disayangkan oleh para penggemar serta rekannya di industri kebugaran.
Postingan terakhir Lindner di Instagram yang ia unggah tiga hari lalu telah mendapatkan lebih dari 1,3 juta likes dan lebih dari 130 ribu komentar yang sebagian besar merupakan ucapan belasungkawa.
“Ini terasa sangat tidak nyata. Semoga Anda menemukan kedamaian dan kekuatan abadi, Joe. Warisan Anda akan selalu dikenang, dan ingatan Anda akan terus hidup di hati dan pikiran jutaan orang yang Anda ilhami, ”tulis seorang penggemar.
"Baru bangun tidur dan lihat berita ini, dia orangnya manis dan setia. Belasungkawa mendalam saya untuk keluarga Joe. Saya masih kaget dan menjadi emosional,” bunyi komentar dari penggemar lainnya.
Apa Itu Aneurisma?
Aneurisma sering dikenal sebagai silent killer karena orang sering tidak menyadari mereka memilikinya.
Aneurisma otak terjadi karena adanya pelebaran pembuluh darah otak akibat melemahnya dinding pembuluh darah.
Aneurisma yang membesar dan pecah bisa menyebabkan pendarahan otak, kerusakan otak, hingga kematian.