SKOR.id – Tim bulu tangkis Merah Putih tinggal menyisakan empat wakil dalam turnamen BWF Super 1000 Indonesia Open 2024.
Padahal, Indonesia Open 2024 baru memasuki babak 16 besar saat dihelat di Istora Senayan, Jakarta pada Kamis (6/6/2024).
Dari nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung jadi satu-satunya wakil tuan rumah yang mampu bertahan.
Indonesia juga tinggal menyisakan satu wakil di sektor ganda campuran melalui Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Sedangkan dua wakil lainnya adalah Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani di nomor ganda putra.
Dari keempat wakil tuan rumah yang masih bertahan itu, hanya Gregoria Mariska Tunjung yang bakal mentas dalam ajang Olimpiade 2024 di Paris, Prancis.
Gregoria Mariska Tunjung sendiri melaju ke perempat final Indonesia Open 2024 usai melewati adangan Supanida Katethong (Thailand).
“Dukungan dari pencinta bulu tangkis yang datang ke Istora Senayan membuat saya bermain lebih lepas, terutama di gim kedua,” katanya seusai laga.
“Dengan dukungan mereka, saya menjadi tampil lebih percaya diri di Indonesia Open 2024.”
Sayangnya, Gregoria Mariska Tunjung jadi satu-satunya pebulu tangkis wakil Merah Putih di Olimpiade 2024 yang mampu menembus babak delapan besar Indonesia Open 2024.
Dari nomor tunggal putra, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting yang berstatus unggulan di Indonesia Open 2024 justru gugur di babak pertama.
Jonatan Christie yang berstatus unggulan ketiga turnamen kalah 13-21, 21-16, 12-21 kala bersua Leong Jun Hao (Malaysia).
Sedangkan Anthony Sinisuka Ginting yang menduduki seed ketujuh tumbang di tangan Kenta Nishimoto (Jepang) dengan skor 21-17, 11-21, 8-21
Nasib tersingkir prematur juga dialami Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang jadi tulang punggung Indonesia di sektor ganda putra pada Olimpiade 2024 nanti.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto disisihkan oleh sesama ganda putra penghuni Pelatnas Cipayung, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Sementara itu, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang bakal jadi andalan Indonesia di nomor ganda campuran pada Olimpiade 2024 nanti juga tersingkir di babak pertama.
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari kalah 16-21, 21-18, 17-21 saat berhadapan dengan Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan).
Pada sisi lain, nasib lebih baik dialami Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang tersingkir di babak kedua Indonesia Open 2024.
Ganda putri nomor sembilan dunia itu disingkirkan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) dalam laga perebutan tiket perempat final yang digelar hari ini.
Hasil negatif yang didapatkan wakil Merah Putih di Olimpiade 2024 dalam ajang Indonesia Open 2024 ini tentu merupakan hasil yang sangat mengecewakan.
Apalagi PP PBSI sebelumnya ingin para pemain bisa memanfaatkan Indonesia Open 2024 sebagai ajang pemanasan menuju Olimpiade 2024.
Terlebih Indonesia Open 2024 menyediakan poin signifikan yang bisa memengaruhi seeding saat drawing Olimpiade 2024 digelar.
Berikut hasil pertandingan wakil Merah Putih di babak 16 besar Indonesia Open 2024:
Tunggal Putri
Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Wang Zhi Yi (Cina): 13-21, 13-21
Gregoria Mariska Tunjung vs Supanida Katethong (Thailand): 21-13, 21-15
Ganda Putra
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia): 21-16, 16-21, 12-21
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina): 21-17, 20-22, 18-21
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Christo Popov/Toma Junior Popov (Prancis): 21-11, 21-17
Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan): 21-11, 21-18
Ganda Putri
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia): 18-21, 19-21
Ganda Campuran
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan): 21-15, 15-21, 21-4
Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand): 8-21, 13-21