- Gregoria Mariska Tunjung langsung terhenti di babak 32 besar Indonesia Open 2022.
- Ia dikalahkan Phittayaporn Chaiwan (Thailand), 17-21, 21-10, 21-12.
- Faktor non-teknis jadi salah satu hal penting yang akan diperbaiki Jorji untuk menghadapi turnamen selanjutnya.
SKOR.id - Langkah Gregoria Mariska Tunjung langsung terhenti di babak 32 besar Indonesia Open 2022.
Rabu (15/6/2022), Jorji, sapaan akrabnya, harus mengakui keunggulan Phittayaporn Chaiwan (Thailand) di Istora Senayan, Jakarta.
Lewat drama rubber game, Jorji menyerah 17-21, 21-10, 21-12.
Dengan hasil ini, Chaiwan berhasil revans atas Jorji. Dalam empat pertemuan sebelumnya, Jorji selalu unggul atas Chaiwan.
Terakhir di Indonesia Masters 2022, atlet kelahiran Wonogiri itu kalahkan Chaiwan, 21-14, 21-15 di partai pembuka.
"Kalau untuk hasil saya pasti gak puas pencapaian hari ini. Minggu lalu bisa bermain jauh lebih baik kan ya karena pola permainan yang tadi saya terapkan sangat gak bikin saya puas dengan penampilan saya," ungkap Jorji.
Kekalahan ini menghapus harapan Jorji untuk memperbaiki posisinya di peringkat tunggal putri dunia. Ia pun tak bisa menutupi rasa kekecewaanya.
"Untuk sekarang pasti ya kecewa banget ya. Karena jujur selain ingin melangkah lebih jauh, saya juga ingin memperbaiki rangking," tuturnya.
"Saya kan udah (peringkat) 30 udah mau lebih malah. Sebuah motivasi dan teguran juga kalo ya supaya saya di turnamen bisa lebih baik lagi kedepannya."
Setelah Indonesia Open 2022, Jorji akan melanjutkan perjuangannya dalam dua tur BWF di Negeri Jiran, Malaysia Open 2022 dan Malaysia Masters 2022.
Agar hasil buruk ini tak lagi terulang, Jorji bertekad akan memperbaiki faktor non-teknis seperti emosi dan kepercayaan diri yang sering kali jadi penghambatnya meraih hasil maksimal.
"Saya coba pedein lagi klaau di latihan walaupun memang di latihan saya maksimal, tapi saya pengen juga untuk anggap turnamen kayak latihan."
"Jadi meminimalisir panik dan tegang. Tadi gim awal sudah unggul, terus hampir kekejar jadi panik."
"Kalau latihan mungkin bisa lebih leluasa karena nggak ditonton atau target menang tapi malah bisa keluar."
"Nah, saya ingin coba lebih tenang di turnamen selanjutnya dan semoga bisa mengatur emosi dengan baik," lanjutnya.
Baca Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Indonesia Masters 2022: Kembali Main di Istora, Gregoria Mariska Merasa 'Aneh'
Gregoria Mariska Curhat di Twitter, Blak-blakan soal Karier dan Prestasi yang Stagnan