SKOR.id – Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil memenangi Derbi Merah Putih kontra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dalam turnamen Indonesia Masters 2024.
Pada pertandingan perempat final nomor ganda putra tersebut, Fajar/Rian yang tampil lebih dominan mampu menang dua gim langsung, 21-13, 21-12 di Istora Senayan, Jakarta, pada Jumat (26/1/2024).
Melawan rekan senegara, memberikan keuntungan tersendiri bagi Fajar/Rian. Hal ini dikarenakan pasangan juara edisi 2022 lalu itu sudah mengetahui kelebihan dan kelemahan permainan Bagas/Fikri.
“Yang pasti melawan rekan sendiri sudah tahu kelebihan dan kelemahan lawan. Menghadapi teman sendiri pasti tergantung dari kami bagaimana untuk mengantisipasi pertandingan dan harus lebih enjoy dalam bermain,” ujar Fajar Alfian.
Sementara itu, Muhammad Rian Ardianto menambahkan pola permainan menyerang yang mereka terapkan sejak awal pertandingan, jadi kunci kemenangan pada laga kali ini.
“Kami mengambil inisiatif penyerangan terlebih dahulu. Kami tahu kondisinya banyak hembusan angin dan kami sudah mengantisipasi terlebih dahulu kendala di lapangan,” tutur Rian.
Kemenangan ini membawa Fajar/Rian berjumpa dengan wakil Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin pada laga semifinal yang bergulir Sabtu (27/1/2024) besok.
Leo/Daniel melaju ke babak empat besar setelah menang 21-14, 21-12 atas Daniel Lundgaard/Mads Vestergaard (Denmark).
Kembali menghadapi kompatriotnya, Fajar/Rian menargetkan lolos ke final.
“Kami bersyukur menembus semifinal dan akhirnya di final ada wakil Indonesia. Walaupun belum tahu besok yang ke final kami atau Leo/Daniel. Persiapan kami untuk pertandingan besok tinggal menjaga kondisi fisik, mental dan fokus,” kata Rian.
Selain ingin mengincar gelar juara, Fajar/Rian juga bertekad tampil maksimal agar bisa menjaga kans ke Olimpiade Paris 2024.
“Menghadapi pertandingan semifinal kami pribadi ingin bermain cepat terlebih masih ada perolehan poin menuju Olimpiade Paris 2024. Semua pemain pasti ingin tampil di Olimpiade dan pasti semua akan ngotot bermainnya,” Fajar menuturkan.
Dengan kembali terjadinya Derbi Merah Putih pada laga besok, tuan rumah pun dipastikan telah mengamankan satu tempat di babak final untuk sektor ganda putra.
Selain mengirimkan dua pasangan ganda putra ke semifinal, tim bulu tangkis Merah Putih juga meloloskan wakil di sektor ganda putri dan tunggal putra.
Asa Indonesia untuk merebut gelar di sektor ganda putri masih terjaga setelah Lanny/Ribka mengalahkan Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda) untuk melangkah ke semifinal.
Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting menjadi wakil Indonesia yang masih tersisa di nomor tunggal putra. Ginting memastikan diri ke babak empat besar usai menundukkan Loh Kean Yew (Singapura).