SKOR.id - Ilkay Gundogan akan menjadi pemain pertama yang akan didatangkan Barcelona untuk musim 2023-2024 ini.
Gelandang berusia 32 tahun tersebut, menurut El Mundo Deportivo, telah menandatangani kontrak pada 21 Juni 2023 lalu.
Penandatanganan tersebut terjadi di Kota Munchen dengan kontrak dua tahun, opsi perpanjangan tiga tahun kontrak.
Kehadiran Ilkay Gundogan dalam bursa transfer musim panas ini merupakan bagian dari permintaan pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, dalam memperkuat lini tengah Blaugrana.
Setelah melakukan tes medis di Munchen, dengan rekomendasi dari tim dokter Barcelona, pemain yang kontraknya di Manchester City berakhir pada 30 Juni 2023 ini, bersama agennya telah bertemu Direktur Sepak Bola Barcelona, Mateu Alemany.
Ilkay Gundogan akan bermain di Barcelona sampai Juni 2025 dengan opsi perpanjangan hingga 2026.
Kini, Barcelona hanya menunggu langkah selanjutnya dari Ilkay Gundogan dalam bursa transfer musim panas ini, di antaranya adalah ucapan selamat tinggal dari Ilkay Gundogan kepada fans Manchester City.
Setelah itu, Barcelona baru bisa mengumumkan perekrutan Ilkay Gundogan secara resmi dengan status bebas transfer.
Ilkay Gundogan pemain yang berperan besar dalam membawa Manchester City meraih sejumlah gelar. Termasuk pada musim lalu (2022-2023) ketika Manchester City asuhan Pep Guardiola meraih Treble Winners: Liga Inggris, Liga Champions, dan Piala FA.
Sejak bergabung ke Manchester City pada 2016, Ilkay Gundogan telah meraih 14 gelar, 5 di antaranya Liga Inggris, 2 Piala FA, dan 1 Liga Champions.
Berlibur, setelah Itu ke Barcelona
Hanya soal waktu bagi Ilkay Gundogan resmi diumumkan oleh Barcelona. Saat ini, Ilkay Gundogan tengah berlibur dulu setelah dirinya tampil bersama timnas Jerman.
Karena itulah, Barcelona harus menunggu dulu untuk memperkenalkan Ilkay Gundogan sebagai pemain resmi Blaugrana.
Xavi Hernandez sendiri baru akan memanggil semua pemainnya untuk resmi melakukan latihan dan bersiap menyongsong musim baru pada 10 Juli 2023 nanti.
Pujian dari Pep Guardiola
Untuk saat ini, indikasi bahwa dirinya telah meninggalkan Manchester City adalah pernyataan dari pelatih The Cityzens, Pep Guardiola.
Pep Guardiola sendiri sebenarnya telah berusaha untuk membuat Ilkay Gundogan bertahan di Manchester City. Namun, pada akhirnya, pria asal Spanyol yang juga pernah melatih Blaugrana ini menyerah dan harus melepas pemain andalannya.
"Saya tahu mereka (Barcelona) sangat tertarik dengan Ilkay Gundogan, begitu pun dengan Manchester City yang ingin mempertahankannya," kata Pep Guardiola.
"Kami berdua (City dan Barcelona) sangat tertarik. Saya berharap dia tetap tinggal, tapi jika pada akhirnya dia pergi, Barcelona telah mendapatkan pemain yang luar biasa," kata Pep Guardiola pada Rabu (21/6/2023) lalu.
"Saya tahu Barcelona sangat menyukainya (Ilkay Gundogan). Saya juga tahu bahwa Xavi Hernandez sering menghubunginya."
Pep menambahkan bahwa Ilkay Gundogan adalah pemain penting bagi Manchester City,
"Tapi, jika akhirnya dia pergi, saya akan mengatakan kepada Barcelona bahwa mereka berdua akan memiliki masa yang sangat bagus," dia menegaskan.