- Pekerjaan rumah besar tengah dihadapi Repsol Honda pada MotoGP 2021.
- Marc Marquez belum pulih sepenuhnya dan di sisi lain, motor RC213V butuh peningkatan.
- GP Italia dan GP Catulanya 2021 bakal jadi ujian berat untuk Repsol Honda.
SKOR.id - Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, kembali buka suara mengenai kondisi internal timnya pada MotoGP 2021.
Masih konsisten dengan ucapan di awal musim ini, Alberto Puig menegaskan bahwa Honda sedang tidak baik-baik saja.
Kecelakaan yang dialami Marc Marquez, awal musim 2020, jadi pukulan telak bagi dominasi Repsol Honda di MotoGP.
Tak ada pembalap, baik dari tim pabrikan maupun satelit Honda yang mampu tampil kuat dalam dua musim terakhir.
Repsol Honda dan LCR tak mampu menjejak podium teratas dalam 19 seri. Bahkan, di antaranya bahkan nihil podium.
Menariknya, catatan buruk tersebut diimbangi dengan angka kecelakaan para pembalap Honda, yakni 25 insiden dalam lima balapan.
"Seperti saya bilang di Jerez, kami menghadapi beberapa masalah. Kami harus meningkatkan performa RC213V," katanya dari As.com.
Bahkan, internal Honda berada di persimpangan. Pertama, kondisi pembalap utama yang belum prima serta peningkatan motor.
"Kondisinya cukup unik karena belum 100 persen. Tujuannya saat ini adalah kembali ke lintasan dengan kekuatan penuh secara bertahap."
"Di sisi lain, kami harus meningkatkan kemampuan motor dan inilah yang sedang dilakukan para mekanik. Mereka tahu kapan tenggatnya," katanya.
Menghadapi dua seri MotoGP 2021 selanjutnya, GP Italia (28-30 Mei) dan GP Catalunya (4-6 Juni), Alberto Puig mengaku was-was.
Pasalnya, kedua lintasan itu sangat menguras fisik hingga rider seperti Marc Marquez yang dalam pemulihan, kemungkinan kesulitan mengikuti ritme.
"Dua seri berikutnya, Mugello dan Barcelona, dua lintasan yang sangat menguras fisik, terutama Mugello. Jadi, kami butuh menyeimbangkan mesin."
"Kita lihat saja apakah kami bisa menyiapkan beberapa solusi. Kami akan melakukan yang terbaik," ujar Alberto Puig.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dihantam Masalah Kebugaran, Gareth Bale Pertimbangkan Pensiun Dini https://t.co/NEHQauKrp9— SKOR.id (@skorindonesia) May 21, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
Jawab Tantangan Bos Ducati, Marc Marquez Bertekad Menang di MotoGP Austria
Bos Honda: MotoGP Prancis 2021 Bukti Mentalitas Juara Seorang Marc Marquez