- Beckham Putra Nugraha terus berlatih secara mandiri dalam masa pandemi Covid-19.
- Pemain Persib Bandung itu juga punya cara tersendiri ketika kejenuhan menghampiri.
- Bermain gim sepak bola dan sepak takraw menjadi pilihan dalam menghilangkan kejenuhan.
SKOR.id - Latihan adalah kunci sebuah kesuksesan. Sekaligus pembuka jalan untuk mencapai angan dan harapan.
Pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, memahami itu. Dia tahu tidak ada yang instan dalam menjalani hidup. Semuanya butuh proses yang panjang.
"Makanya saya tidak pernah berhenti berlatih. Terus berlatih dan menambah porsi latihan harus dilukukan," kata Beckham Putra Nugraha, kepada Skor.id.
Berita Persib Lain: Pelatih Persib Dukung Wacana Liga 1 2020 Dilanjutkan Tanpa Penonton
"Bukan cuma menjaga kebugaran seperti yang diwajibkan tim pelatih selama Covid-19 berlangsung. Tapi juga kebutuhan pribadi untuk karier masa depan," pemain yang akrab disapa Etam itu menambahkan.
Karena itu semua program latihan yang diberikan tim pelatih dihajar tanpa tuntas. Ada program yang baru atau tidak, memeras keringat pantang ditunda.
"Balik lagi kesadaran diri sendiri saja. Yang ngerasin kan kita sendiri. Mau ketinggalan atau fit dan bugar ketika bergabung lagi, tergantung kitanya," Beckham menjelaskan.
Tapi secara terbuka pemain yang hasil didikan Diklat Persib itu mengaku rasa jenuh selalu menggodanya.
Padahal ia termasuk pemain yang beruntung, tidak berlatih sendirian seperti rekan-rekannya yang lain.
Lelaki kelahiran Bandung, 29 Oktober 2001, itu bisa berlatih bersama Gian Zola Nasrulloh, kakak kandungnya sekaligus pesaingnya di Maung Bandung. Tapi tetap saja rasa bosan tidak mudah ditepisnya.
"Kalau jenuh sudah sampai ubun-ubun, paling main sepak takraw, untuk cari keringat. Yang lainnya main game dan nonton film," kata pemilik nomor punggung 7 itu.
Gim sepak bola adalah pilihan utamanya. Dan para pemain Manchester United (MU) yang dipasangnya untuk main gim dengan lawan bermainnya.
"Pemain MU yang enggak pernah absen dan selalu saya pasang Marcus Rashford. Saya suka gaya mainnya," ujar Beckham Putra Nugraha.
Berita Persib Lain: Belum Ada Pelatih Asing Sukses Beri Gelar Juara untuk Persib
Kenapa tidak memasukan David Beckham? Bukan kah sang ayah Budi Nugraha berharap Etam ikuti jejak mega bintang Inggris itu?
"David Beckham sudah pensiun. Lagian dia sudah bukan pemain MU lagi. Lebih baik pilih pemain MU yang aktif," Beckham Putra Nugraha menjelaskan.