- Hingga pekan kedua MPL Indonesia Season 9 ini telah banyak hero unik yang telah muncul di Land of Dawn.
- Setiap timnya tentunya mempunyai hero power yang sering dipakai kekuatannya.
- Hero power setiap tim ini tentunya menjadi sumber kemenangan setiap tim dan terkadang malah menjadi langganan banned oleh tim lawan karena takut akan kekuatannya.
SKOR.id - Hingga pekan kedua MPL Indonesia Season 9 ini telah banyak hero unik yang telah muncul di Land of Dawn.
Tak terkecuali dengan hero-hero power atau hero andalan dari delapan tim peserta MPL ID Season 9 ini.
Setiap timnya tentunya mempunyai hero power yang sering dipakai kekuatannya.
Serta hero power setiap tim ini tentunya menjadi sumber kemenangan setiap tim dan terkadang malah menjadi langganan banned oleh tim lawan karena takut akan kekuatannya.
Berikut adalah hero power dari setiap tim MPL ID Season 9 hingga pekan kedua:
1. Fanny - Aura Fire
Kehadiran Fanny di MPL ID Season 9 ini tentunya tak lepas dari pemain Aura Fire, Kabuki.
Dari empat kali hadir di Land of Dawn, Kabuki menggunakannya tiga kali dengan win rate 100%.
Bahkan kehadiran Fanny ini mampu mengalahkan sang juara bertahan, ONIC Esports, pada pekan kedua ini.
2. Sun - Alter Ego
Pada pekan awal MPL ID Season 9 lalu, kita dikejutkan dengan Alter Ego yang menurunkan jungler baru yang unik.
Sang jungler, Amyy, ternyata adalah jungler dengan tipe jungler fighter sehingga tak heran ia sering menggunakan Sun.
Hasilnya tak mengecewakan win rate Sun bersama Alter Ego masih 100% dan menjadi langganan ban.
3. Johnson & Chou - Bigetron Alpha
Sejak digunakan pada pekan pertama dan berhasil, combo Johnson-Kadita menjadi langganan ban oleh tim lainnya.
Selain itu, Chou milik Rippo juga merupakan salah satu hero power milik Bigetron Alpha.
Dari empat kali digunakan, hasilnya Rippo dengan Chou mempersembahkan tiga kemenangan.
4. Yve - Rebellion Zion
Yve menjadi hero midlaner highgrounds paling laris pada dua pekan awal ini.
Salah satunya adalah Rebellion Zion yang telah menggunakannya 6 kali dengan berhasil memenangkan 4 kali.
Hero mage satu ini bisa disebutkan sebagai salah satu kunci kebangkitan dari Rebellion Zion.
5. Vale - ONIC Esports
Sulit untuk menentukan hero power ONIC Esports pada dua pekan awal MPL ID Season 9 ini, karena pemain ONIC Esports mempunyai hero pool yang luas.
Namun, menariknya perubahan Sanz dari jungler ke midlaner membuatnya sering menggunakan hero Vale.
Dari dua kali digunakan, Vale dari Sanz ini selalu memperoleh kemenangan.
6. Paquito & Phoveus - EVOS Legends
Pada MPL ID Season 9 ini, hero andalan Ferxiic selalu menjadi langganan ban bagi tim lain.
Maka tak ayal kini Ferxiic sering menggunakan Paquito dengan sangat baik.
Serta hadirnya Phoveus yang sering hadir dan digunakan oleh Clover dengan mempersembahkan dua kemenangan dari tiga penampilannya.
7. Beatrix, Gloo, & Yve - RRQ Hoshi
Pada awal pekan lalu Skylar sempat menyebutkan bahwa dirinya musim ini mempunyai hero power Beatrix dan hal tersebut sudah terbukti dengan 5 kemenangan.
Selain itu, Yve milik Clayy masih memiliki win rate 100% dari empat kali percobaannya di MPL ID Season 9 ini.
Dan Gloo kini juga menjadi andalan dari R7 setelah hero signaturenya seperti Esmeralda, Yu Zhong, dan Chou sering diban.
Berita Mobile Legends lainnya:
Tanggapan Player RRQ Hoshi Terkait Hujatan Netizen ke Aether
RRQ Skylar Jadi Pemain Terakhir yang Masuk Pelatnas Mobile Legends