- Indonesia akan kembali berhadapan dengan Thailand pada final Piala AFF Futsal.
- Kelolosan Indonesia didapat setelah mengalahkan Myanmar di semifinal.
- Ini merupakan kali keempat Thailand dan Indonesia saling berhadapan di partai final.
SKOR.id - Indonesia untuk keempat kalinya akan berhadapan dengan Thailand pada final Piala AFF Futsal.
Indonesia berhasil lolos ke partai final Piala AFF Futsal 2022 setelah menang di babak semifinal melawan Myanmar pada Jumat (8/4/2022) siang WIB.
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Haumark Indoor, Bangkok, Indonesia menang dengan skor telak 6-1 atas Myanmar.
Gol-gol Indonesia dibukukan oleh Syauqi Saud, Evan Soumilena, Ardiansyah Runtuboy (2), Guntur Ariwibowo, dan Firman Adriansyah.
Sementara itu, di laga semifinal lainnya, Thailand sukses mengalahkan Vietnam dengan skor 3-1.
Hasil itu praktis membuat Indonesia dan Thailand akan kembali berhadapan di partai final Piala AFF Futsal.
Indonesia dan Thailand sendiri merupakan dua tim yang mampu menjuarai Piala AFF Futsal sejak digelar pada 2001.
Namun, Thailand juara sebanyak 15 kali, dan Indonesia hanya sekali.
Sementara itu, ini merupakan kali keempat Indonesia bakal menantang Thailand di partai final.
Pertemuan terakhir antara Indonesia dengan Thailand di final terjadi pada Piala AFF Futsal 2019 silam.
Kala itu, Indonesia tumbang dengan skor telak 0-5 dari skuad Gajah Perang.
Sedangkan dua laga lainnya, Indonesia juga kalah seluruhnya.
Pertama kali bertemu di final terjadi pada 2006, ketika itu Indonesia kalah dengan skor telak 3-10.
Dua tahun berselang, Indonesia kembali kalah dengan skor 1-5 dari Thailand.
Berikut ini adalah head-to-head antara Indonesia vs Thailand di partai final:
2006 - Thailand 10-3 Indonesia
2008 - Thailand 5-1 Indonesia
2010 - Thailand 5-0 Indonesia
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Piala AFF Futsal 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta