- Indra Kurnia Purnomo yakin timnas futsal Indonesia bisa mengalahkan Thailand dan menjuarai Piala AFF Futsal 2022.
- Legenda timnas futsal Indonesia ini punya alasan kenapa kali ini Thailand bisa ditaklukan di final Piala AFF Futsal.
- Namun Indra KP berharap, para pemain timnas futsal Indonesia bisa main lepas dan tidak merasa terbebani.
SKOR.id - Mantan pemain timnas futsal Indonesia, Indra Kurnia Purnomo, bicara kans pasukan Garuda mejuarai Piala AFF Futsal 2022.
Timnas futsal Indonesia diketahui akan bersua Thailand pada final Piala AFF Futsal 2022 di Stadion Huamark Indoor, Bangkok, Minggu (10/4/2022) sore.
Ini merupakan pertemuan keempat timnas futsal Indonesia dengan Thailand pada pertandingan puncak Piala AFF Futsal.
Untuk diketahui, tiga bentrokan sebelumnya selalu berakhir buruk bagi Indonesia, sebab Thailand lah yang keluar sebagai juaranya.
Meski begitu, lelaki yang kerap dikenal Indra KP ini meyakini bahwa peluang terbuka lebar bagi pasukan Garuda untuk menang kali ini.
Keyakinan itu berlandaskan pada materi pemain di timnas futsla Indonesia saat ini memiliki mental juara, sehingga bisa mengalahkan tim Gajah Perang.
"Saya melihat juga pertandingan mereka (timnas futsal Indonesia) dari awal sampai masuk final," kata Indra kepada Skor.id, Sabtu (9/4/2022).
"Saya yakin dengan teman-teman, mereka bakal tampil all out di laga terakhir. Saya kira pemain yang ada sekarang sudah mempunyai mental juara."
"Mereka di tim juga banyak yang bermain bareng, dan mereka juga punya motivasi lebih sama kebersamaan yang bisa menjadi faktor untuk juara."
"Lebih dari itu cuma satu menurut saya, mereka sudah bawa nama futsal Indonesia ke final sudah luar biasa," asisten pelatih Pelindo FC itu menjelaskan.
Ia pun berharap, Evan Soumilan dan kolega bisa bermain lepas dan enjoy, tanpa terbebani oleh keinginan masyarakat Indonesia untuk menjuarai Piala AFF Futsal 2022.
"Harapannya teman-teman main semangat, main tanpa beban, karena beban juga sudah tidak ada karena tiket AFC (Piala Asia Futsal 2022) sudah didapat," Indra memungkasi.
Sebagai informasi, timnas futsal Indonesia melaju ke final setelah berhasil melumat Myanmar dengan skor 6-1, sementara Thailand menang 3-1 atas Vietnam.
Keberhasilan melaju ke partai puncak juga sekaligus tiket lolos ke putaran final Piala Asia Futsal 2022 di Kuwait pada September mendatang.
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Piala AFF Futsal 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta