SKOR.id - Manchester United berhasil mengamankan tiga poin setelah meraih kemenangan atas tuan rumah Wolverhampton Wanderers, 4-3, di pekan ke-22 Liga Inggris, Jumat (2/2/2024) dini hari WIB.
Gol Kobbie Mainoo pada menit ke-90+7 menjadi gol keempat Manchester United yang menentukan kemenangan Tim Setan Merah atas tuan rumah.
Kemenangan ini membuat The Red Devils akhirnya kembali meraih tiga poin di Liga Inggris 2023-2024 setelah tidak pernah menang di dua laga terakhir kompetisi ini.
Tiga poin di kandang Wolverhampton Wanderers ini juga tidak terlepas dari peran dua penyerangnya: Marcus Rashford dan Rasmus Hojlund.
Kedua penyerang ini yang membuka keunggulan Manchester United di laga yang digelar di Stadion Molineux tersebut.
Marcus Rashford mencetak gol ketika laga baru memasuki menit ke-5. Gol tersebut memanfaatkan assist Rasmus Hojlund.
Rasmus Hojlund kemudian yang mencetak gol kedua tim asuhan Erik ten Hag ini pada menit ke-22 yang membuat Manchester United sempat unggul 2-0.
Namun, Wolves yang memang sangat kuat di kandang, berhasil memperkecil ketertinggalan dengan bangkit di babak kedua.
Pablo Sarabia mencetak gol dari titik penalti pada menit ke-71. Sejak menit ini, situasi saling berbalas gol pun terjadi.
Hanya empat menit dari gol penalti Pablo Sarabia, Manchester United menambah keunggulan lewat gol Scott McTominay pada menit ke-75 memanfaatkan assist Bruno Fernandes.
Namun, Wolves memberikan perlawanan kepada Manchester United dengan dua gol tambahan yang mereka ciptakan melalui aksi Max Kilman dan Pedro Neto masing-masing menit ke-85 dan 90+5.
Kedua gol tersebut membuat kedudukan imbang 3-3. Manchester United nyaris kembali gagal meraih kemenangan.
Namun, Kobbie Mainoo akhirnya menjadi penentu di laga ini. Memanfaatkan assist Omari Forson, Kobbie Mainoo berhasil mencetak gol yang membuat Manchester United menang 4-3.
Fakta Menarik Wolverhampton vs Manchester United
- Empat dari lima pemain berusia 18 tahun yang mampu mencetak gol di Liga Inggris pada menit ke-90+ adalah pemain Manchester United, termasuk Kobbie Mainoo di laga ini.
- Dengan tiga gol kemasukan di laga ini ini, Manchester United merupakan tim kedua di Liga Inggris musim ini yang kemasukan 50 gol setelah Sheffield United dengan 59 gol.
- Rasmus Hojlund kini mencatatkan namanya dengan gol dan assist di dua laga terakhir Liga Inggris. Dalam usia 20 tahun 362 hari, dia menjadi pemain termuda Man United yang meraih pencapaian tersebut.
Hasil Pertandingan dan Susunan Pemain
Wolverhampton 3-4 Manchester United
Gol: 0-1 (Marcus Rashford, 5), 0-2 (Rasmus Hojlund, 22), 1-2 (Pablo Sarabia, pen 71), 1-3 (Scott McTominay, 75), 2-3 (Max Kilman, 85), 3-3 (Pedro Neto, 90+5), 3-4 (Kobbie Mainoo, 90+7)
Wolverhampton (3-4-2-1): Jose Sa; Maximilian Kilman, Craig Dawson, Toti Gomes/Nathan Fraser (82); Neson Semedo, Mario Lemina, Tommy Doyle/Joao Gomes (82), Matt Doherty/Rayan Ait-Nouri (54); Matheus Cunha, Pedro Neto; Jean Bellegarde/Pablo Sarabia (63)
Pelatih: Gary O'Neil
Manchester United (4-2-3-1): Andre Onana; Diogo Dalot, Raphael Varane, Lisandro Martinez/Harry Maguire (86), Luke Shaw; Casemiro/Scott McTominay (73), Kobbie Mainoo; Alejandro Garnacho/Jonny Evans (90), Bruno Fernandes,Marcus Rasford/Antony (73); Rasmus Hojlund/Omari Forson (86)
Pelatih: Erik ten Hag
Kartu kuning: Casemiro, Craig Dowson, Lisandro Martinez, Andre Onana, Mathias Cunha, Alejandro Garnacho, Luke Shaw
Kartu merah:
Wasit: Jarred Gillet
Stadion: Molineux
Penonton: 31.641