SKOR.id - Timnas voli putra Indonesia menjalani laga perdananya di SEA Games 2023 dengan menghadapi Filipina pada Rabu (3/5/2023).
Bermain di Olympic Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamboja, Timnas voli putra Indonesia menang tiga set langsung dengan skor 25-18, 25-18, 25-23.
Timnas voli putra Indonesia yang berstatus juara bertahan dalam dua edisi terakhir bisa dibilang tampil begitu dominan dalam pertandingan ini.
Rivan Nurmulki dan kolega memang sempat mendapat perlawanan alot di setiap tiga awal set yang dilakono.
Namun, skuad Merah Putih selalu bisa lepas dari tekanan dan memperlebar margin begitu memasuki zona poin dua digit.
Pemandangan sedikit berbeda sempat terjadi pada set ketiga di mana Filipina yang sempat tertinggal 16-20 mampu mempertipis jarak hingga jadi 23-24.
Namun, Indonesia bisa menyudahi laga dengan tiga set langsung usai spike keras Fahry Septian Putratama dari posisi 4 berbuah poin pamungkas.
"Kunci kemenangan kami adalah tidak menganggap enteng lawan, siapa pun itu,” kata asisten pelatih timnas Indonesia, Erwin Rusni.
"Jujur, tim masih ada beberapa kesalahan terutama di servis sama pasing bola pertama."
Kemenangan ini tentu jadi modal positif untuk Tim voli putra Indonesia yang tergabung dalam Grup A bersama Filipina, Singapura, dan Kamboja.
Apalagi dalam laga tadi Jiang Jie selaku kepala pelatih Indonesia tercatat menurunkan seluruh 14 pemain yang dibawanya ke Kamboja untuk SEA Games 2023.
Dengan langkah tersebut, diharapkan seluruh pemain bisa beradaptasi dengan atmosfer pertandingan dan langsung in saat diturunkan pada laga berikutnya.
“Supaya nanti di saat ketemu lawan yang agak berat tidak kaget lagi di saat pergatian,” Erwin Rusni menjelaskan soal keputusan rotasi.
Selanjutnya, Timnas voli putra Indonesia bakal melakoni laga keduanya di Grup A dengan bersua Singapura pada Kamis (4/5/2023) sore.
Sementara itu, dari Grup B, Tim voli putra Thailand juga sukses meraih kemenangan tiga set langsung dalam laga perdananya di SEA Games 2023.
Menghadapi Malaysia, Thailand yang jadi rival utama Indonesia dalam persaingan voli putra SEA Games itu menang dengan skor 25-20, 25-17, 25-20.
Pada hari ini, masih ada dua laga voli putra SEA Games 2023 yang akan digelar di Olympic Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamboja.
Dari Grup B, Myanmar dijadwalkan bertemu Vietnam pada pukul 17.00 WIB. Sedangkan tuan rumah Kamboja yang ada di Grup A bakal bersua Singapura pada pukul 19.30 WIB.