SKOR.id - Timnas Indonesia mendapatkan lawan-lawan berat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Berdasarkan undian grup yang dihelat di markas AFC, Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis (27/6/2024) siang, pasukan Garuda harus bertarung melawan sederet raksasa Asia.
Tergabung di Grup C, Timnas Indonesia bakal ditantang Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan Cina.
Kecuali Bahrain, empat tim lain merupakan lawan yang sudah berpengalaman di Piala Dunia.
Jepang memimpin dengan tujuh kali partisipasi, Australia dan Arab Saudi masing-masing enam kali, dan Cina sekali.
Jadi, terbayang bagaimana terjalnya jalan Timnas Indonesia untuk mengukir sejarah tampil di Piala Dunia untuk kali pertama.
Namun, dalam sepak bola tak ada yang tak mungkin. Pasukan Shin Tae-yong sudah berkali-kali menepis keraguan di masa lalu, bukan tak mungkin melakukannya lagi kali ini.
Memang, untuk lolos otomatis sebagai juara atau runner-up grup sangat berat. Realistisnya, Timnas Indonesia lebih berpeluang melaju ke putaran keempat.
Itu dicapai dengan finis di peringkat ketiga atau keempat Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Nantinya, di putaran keempat, enam tim yang lolos akan kembali dibagi ke dalam dua grup. Masing-masing juara grup berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Sementara, peringkat kedua akan maju ke putaran kelima, berupa pertarungan dua leg untuk masuk ke turnamen play-off antarkonfederasi, yang menyediakan dua tiket.
Kembali ke putaran ketiga, pertandingan pertama akan dihelat pada 5 September mendatang. Jika tak ada perubahan, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan akan memulai dengan bertandang ke markas Arab Saudi.
Format yang diterapkan pada putaran ketiga ini masih sama dengan sebelumnya, yakni kandang-tandang.
Jadi, Timnas Indonesia harus bisa memaksimalkan lima pertandingan yang dihelat di hadapan para pendukung sendiri.
Adapun laga kandang pertama Tim Garuda akan dilangsungkan pada 10 September 2024 menghadapi Australia.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengungkapkan bahwa laga tersebut kemungkinan besar bakal bertempat di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Berikut hasil lengkap undian putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
Grup A
Iran
Qatar
Uzbekistan
Uni Emirat Arab
Kirgiztan
Korea Utara
Grup B
Korea Selatan
Irak
Yordania
Oman
Palestina
Kuwait
Grup C
Jepang
Australia
Arab Saudi
Bahrain
Cina
Indonesia