- Berikut hasil pertandingan uji coba timnas U-23 Indonesia melawan Daejeon Citizen.
- Timnas U-23 Indonesia kalah dengan skor tipis meski satu pemain Daejeon Citizen mendapatkan kartu merah.
- Timnas U-23 Indonesia sempat dua kali menyamakan kedudukan melalui aksi Ricky Kambuaya dan Irfan Jaya.
SKOR.id - Timnas U-23 Indonesia menjalani laga uji coba melawan tim papan atas K League 2, Daejeon Hana Citizen pada Rabu (27/4/2022) pukul 14.00 WIB.
Timanas U-23 Indonesia menjalani uji coba terakhirnya di Korea Selatan dengan menghadapi Daejeon Hana Citizen.
Pertandingan yang dilangsungkan di Daejeon World Cup Stadium, Korea Selatan, berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Daejeon Hana.
Daejeon Citizen tiga kali memimpin meski sempat dua kali dikejar oleh timnas U-23 Indonesia. Gol skuad asihan Shin Tae-yong dicetak oleh Ricky Kambuaya pada menit ke-33 dan Irfan Jaya pada menit ke-76.
Hasil ini menjadi kekalahan kedua yang diderita skuad Garuda Muda dari tiga laga uji coba yang sudah dilakoni selama berada di Korea Selatan.
Jalannya Pertandingan
Timnas U-23 Indonesia memulai pertandingan dengan menurunkan Andika Ramadhani di posisi penjaga gawang.
Asnawi Mangkualam, Fachrudin Aryanto, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, dan Firza Andika diplot mengisi lini pertahanan.
Lalu di lini tengah, pelatih Shin Tae-yong masih mempercayakan kepada Marc Klok, Syahrian Abimanyu dan Ricky Kambuaya.
Perubahan sedikit terlihat di lini depan. Duet Irfan Jauhari dan Muhammad Ridwan dipasang sebagai ujung tombak timnas U-23 Indonesia.
Skuad Garuda Muda tertekan lebih dulu di awal pertandingan. Daejeon Citizen memiliki beberapa peluang sebelum mencetak gol pada menit ke-7.
Formasi 5-3-2 hanya bertahan 14 menit. Alfeandra Dewangga digantikan Irfan Jaya dan formasi berubah menjadi 4-3-3.
Namun hingga pertengahan babak pertama, timnas U-23 Indonesia masih belum mampu keluar dari tekanan lawan.
Skuad asuhan Shin Tae-yong baru bisa menebar ancaman ke gawang Daejeon Citizen selepas menit ke-30 melalui upaya Ricky Kambuaya.
Pemain anyar Persib itu akhirnya sukses mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-33. Aksi individualnya melewati kiper Daejeon Citizen membuat skor berubah menjadi 1-1.
Tapi kedudukan imbang tak berlangsung lama. Tiga menit kemudian, Daejeon Citizen kembali berhasil membobol gawang Andika Ramadhani.
Sebenarnya lawan memiliki dua peluang lainnya di sisa babak pertama. Namun skor 2-1 untuk keunggulan Daejeon Citizen bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, pelatih Shin Tae-yong langsung mengganti empat pemain. Dewangga yang sempat ditarik keluar pada babak pertama kembali bermain untuk menggantikan Rizky Ridho.
Selain itu, Andika Ramadhani, Syahrian Abimanyu dan Muhammad Ridwan digantikan Ernando Ari, Marselino Ferdinan, dan Ronaldo Kwateh.
Seakan tak ingin terus tertekan seperti babak pertama, timnas U-23 Indonesia mengambil inisiatif serangan lebih dulu.
Marselino Ferdinan yang baru masuk melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Tapi sayangnya masih belum menemui sasaran.
Demikian juga akselerasi Irfan Jaya yang masih dapat diredam dengan baik oleh lini pertahanan Daejeon Citizen.
Pada menit ke-61, timnas U-23 Indonesia memiliki peluang emas untuk mencetak gol. Namun pergerakan Asnawi Mangkualam dihentikan kiper Daejeon Citizen.
Wasit pun tak ragu memberikan kartu merah kepada kiper Daejeon Citizen. Hanya saja, tendangan bebas yang dieksekusi Marc Klok masih melebar.
Upaya skuad asuhan Shin Tae-yong untuk menyamakan kedudukan akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-76 melalui gol yang diciptakan Irfan Jaya.
Namun lagi-lagi, lini pertahanan timnas U-23 Indonesia seakan lengah. Semenit berselang, Daejeon Citizen kembali berhasil unggul 3-2.
Kembali tertinggal tak membuat skuad Garuda Muda patah semangat. Irfan Jaya hampir kembali membobol gawang Daejeon Citizen kalau sundulannya tak membentur mistar gawang.
Timnas U-23 Indonesia terus menekan dalam 10 menit terakhir. Tapi upaya Irfan Jauhari, Fachrudin Aryanto masih belum membuahkan gol.
Pertandingan berakhir. Timnas U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan Daejeon Citizen dengan skor tipis 3-2.
Berita Timnas U-23 Indonesia Lainnya:
Kabar Baik soal Proses Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh
Upaya Terbaru PSSI untuk Bawa Saddil Ramdani ke Timnas U-23 Indonesia
Asnawi Mangkualam Gabung TC Timnas U-23 Indonesia di Korea Selatan