SKOR.id - Timnas Indonesia menelan kekalahan dalam uji coba pertama jelang Piala Asia 2023.
Menghadapi Libya di Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Selasa (2/1/2024), pasukan Garuda menyerah 0-4.
Gol-gol Libya dicetak oleh Ahmed Ekrawa (25'), Omar Al Khouja (58'), Nouradin Elgelaib (90'), dan Alaa Al Qidjar (90+2').
Timnas Indonesia punya beberapa momen positif, tapi secara keseluruhan masih kesulitan mengembangkan permainan di bawah tekanan lawan.
Kedua tim dijadwalkan bertemu kembali di tempat yang sama, Jumat (5/1/2023). Skuad Shin Tae-yong berharap bisa mendapatkan hasil berbeda.
Jalannya pertandingan
Para pemain Indonesia langsung menekan sejak wasit meniup peluit, menciptakan beberapa peluang berbahaya.
Belum ada satu menit, Rizky Ridho sudah melepaskan tendangan jarak jauh, yang sayangnya masih melambung di atas mistar.
Tak lama, giliran Saddil Ramdani yang menyengat sarung tangan kiper Libya, Murad Al-Wuheeshi, lewat tembakan kaki kiri keras.
Namun, seiring waktu, Libya mulai menemukan irama. Gantian, tim asuhan Milutin Sredojevic itu yang menguasai permainan.
Menit keenam, Ahmed Ekrawa hampir membawa Libya unggul ketika dirinya bebas di kotak penalti. Sayang, tembakan sang striker masih tipis di sisi gawang.
Semenit berselang, penyerang gaek itu kembali mengancam lewat sontekan jarak dekat. Untung kiper Syahrul Trisna sigap menepisnya.
Ahmed Ekrawa memang merupakan duri dalam pertahanan Timnas Indonesia karena selalu berada dalam posisi berbahaya.
Menit ke-19, tembakan jarak jauhnya masih bisa ditahan, tapi enam menit kemudian, pemain bernomor punggung 9 itu akhirnya mendapatkan gol yang dicari.
Memanfaatkan kegagalan Wahyu Prasetyo menghalau bola, Ekrawa langsung melepaskan tembakan voli yang tak bisa dijangkau kiper.
Kapten Timnas Libya itu masih menciptakan satu peluang jelang turun minum, tapi skor tetap 1-0.
Babak kedua
Selepas jeda, pelatih Shin Tae-yong melakukan perombakan besar dalam skuadnya, memasukan sederet pemain yang lebih segar.
Keputusan ini cukup berhasil, permainan Timnas Indonesia memperlihatkan peningkatan.
Menit ke-48, Adam Alis nyaris membobol gawang Libya memanfaatkan umpan silang Witan Sulaeman. Tapi sepakannya bisa ditepis dan membentur tiang.
Semenit berselang, Libya melakukan serangan balik dan meloloskan Ahmed Ekrawa. Beruntung Syahrul Trisna mampu memblok tembakan kerasnya.
Ekrawa sejatinya berhasil mencetak gol kedua di menit ke-54, lewat tandukan menyambut sepak pojok. Tapi wasit menganulir upaya tersebut.
Tak mengapa, karena empat menit kemudian, Libya tetap bisa menggandakan skor.
Berawal dari kesalahan Justin Hubner, bola dikuasai oleh para pemain Libya dan Omar Al Khouja berada di tempat yang tepat untuk melesakkannya dari jarak dekat.
Wakil Afrika itu kian percaya diri setelah unggul dua gol, menciptakan banyak tekanan dan peluang berbahaya.
Pada menit ke-90, pemain pengganti Nouradin Elgelaib berhasil menambah gol, sebelum tembakan jarak jauh Alaa Al Qidjar melengkapi pesta gol Libya..
Susunan pemain utama
Indonesia: Syahrul Trisna; Yakob Sayuri, Wahyu Prasetyo, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Ricky Kambuaya, Marc Klok, Saddil Ramdani, Dendy Sulistyawan, Rafael Struick, Dimas Drajad;
Pelatih: Shin Tae-yong
Libya: Murad Al-Wuheeshi; Fadel Mansour, Osamah Al-Sureet, Elmahdi Elkout, Mohamed Tubal, Ahmed Fakrounshaalah, Daniel Elfadli, Osama El-Sharimi, Omar Al Khouja, Ali Al-Musrati, Ahmed Ekrawa;
Pelatih: Milutin Sredojevic