- Berikut hasil pertandingan uji coba antara timnas Indonesia melawan Antalyaspor akhir pekan ini.
- Setelah ditahan tanpa gol pada babak pertama, performa timnas Indonesia semakin meningkat selepas jeda.
- Kemenangan atas Antalyaspor menjadi modal berharga timnas Indonesia yang akan mengikuti Piala AFF 2020.
SKOR.id - Pertandingan uji coba timnas Indonesia melawan Antalyaspor baru saja selesai, Minggu (28/11/2021) malam. Skuad Garuda menang dengan skor telak 4-0.
Gol-gol timnas Indonesia dicetak oleh Ricky Kambuaya (54'), Witan Sulaeman (58'), Ezra Walian (81') dan Evan Dimas (90').
Kemenangan ini menjadi yang kedua kalinya diraih skuad Garuda selama menjalani pemusatan latihan di Turki.
Dalam pertandingan yang digelar di Limak Football Complex, Turki, pelatih Shin Tae-yong memainkan pemain-pemain yang pada laga sebelumnya kurang mendapatkan menit bermain.
Hal itu sesuai dengan pernyataan Shin Tae-yong sebelum digelarnya laga uji coba melawan Antalyaspor.
"Kami akan bermain seperti biasa dan ingin meraih hasil terbaik. Kali ini saya akan rotasi banyak pemain," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman PSSI.
Di posisi penjaga gawang, Shin Tae-yong mempercayakannya kepada Syahrul Trisna Fadillah.
Lalu di depan kiper dipasang empat bek, yakni Marckho Sandy, Ryuji Utomo, Victor Igbonefo, dan Edo Febriansyah.
Dari lini tengah, pelatih asal Korea Selatan itu menunjuk Ahmad Agung dan Kadek Agung.
Lalu lini depan, ada Hanis Sagara, Yabes Roni, dan Kevin Rumakiek yang dipasang sejajar untuk mendukung Dedik Setiawan sebagai ujung tombak.
Pada babak pertama, kedua tim bermain cukup seimbang. Peluang-peluang yang tercipta di babak pertama juga tak ada yang berhasil dikonversikan menjadi gol.
Skor imbang 0-0 menjadi hasil yang dibawa kedua tim ketika memasuki ruang ganti. Pada babak kedua, sejumlah perubahan dilakukan.
Ricky Kambuaya, Ezra Walian, Witan Sulaeman, dan Evan Dimas diturunkan oleh pelatih Shin Tae-yong sebagai pemain pengganti.
Performa timnas Indonesia pun semakin meningkat di babak kedua. Hasilnya, Ricky kambuaya berhasil membuka keran gol pada pertandingan ini.
Skor 1-0 membuat para pemain timnas lebih menikmati pertandingan. Empat menit setelah gol Ricky Kambuaya, giliran Witan Sulaeman yang mencatatkan namanya di papan skor.
Skuad asuhan Shin Tae-yong akhirnya menegaskan kemenangannya atas Antalyaspor pada sepuluh menit terakhir pertandingan.
Ezra Walian dan Evan Dimas tidak mau ketinggalan menjebol gawang tim lawan. Kemenangan telak ini menjadi modal berharga bagi timnas Indonesia yang akan mengikuti ajang Piala AFF 2020.
Seperti diketahui, laga uji coba melawan Antalyaspor ini menjadi uji coba terakhir timnas Indonesia selama menjalani pemusatan latihan di Turki.
Rencananya, Evan Dimas dan kolega akan bertolak ke Singapura pada awal Desember 2021.
Adapun laga perdana timnas Indonesia di Piala AFF 2020 akan digelar pada 9 Desember mendatang.
View this post on Instagram
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Timnas Indonesia vs Antalyaspor: Shin Tae-yong Siapkan Perubahan
Resmi, Liga 1 2021-2022 Dijeda Saat Timnas Indonesia Tampil di Piala AFF 2020
Dua Minggu Sekali Sandy Walsh Dihubungi Pelatih Timnas Indonesia