SKOR.id - Madura United hanya mampu membawa pulang satu poin dari kandang PSS Sleman pada laga pekan ke-13 Liga 1 2023-2024..
Bertarung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (24/9/2023) sore, kedua tim menyudahi laga dengan skor 1-1.
PSS Sleman unggul lebih dulu lewat aksi Hokky Cara pada menit ke-37, namun Madura United membalas via gol Malik Risaldi di menit ke-54.
Hasil imbang tak mempengaruhi posisi Madura United di puncak klasemen Liga 1 2023-2024. Namun, jarak dengan rival tentu kian menipis.
Sementara, PSS Sleman cukup beruntung dengan tambahan poin ini, naik menembus zona sepuluh besar.
Jalannya pertandingan
Laga ini sangat menarik karena kedua tim memutuskan untuk main terbuka sejak awal.
Namun, baru menit ke-15 peluang pertama tercipta. Madura United yang mendapatkannya, ketika kombinasi Lulinha, Jaja, dan Francisco Rivera masih bisa digagalkan kiper.
Dua menit berselang, PSS Sleman balas mengancam. Ricky Cawor lolos di sisi kiri dan melepaskan tembakan yang mampu ditepis penjaga gawang.
Menit ke-23, sebuah tendangan bebas dari Francisco Rivera menghajar mistar gawang PSS Sleman. Empat menit kemudian, Salim Tuharea lolos ke kotak penalti tapi telat melepas tembakan dan diblok lawan.
Ricky Cawor menjadi duri di pertahanan Madura United. Menit ke-29, sepakannya dari luar kotak penalti susah payah di-tip Wawan Hendrawan.
Namun, Hokky Caraka lah yang muncul sebagai pemecah kebuntuan buat Laskar Sembada. Menit ke-37 dia menceploskan bola lewat tandukan menyambut umpan Abduh Lestaluhu.
Madura United nyaris menyamakan kedudukan pada injury time babak pertama, tapi sundulannya masih tipis menyamping di sisi gawang.
Babak kedua
Usai turun minum, Madura United memasukkan Malik Risaldi untuk menambah daya dobrak di lini serang.
Dan, winger 26 tahun itu langsung membayar kepercayaan pelatih. Menit ke-54, Malik Risaldi menyamakan kedudukan buat Laskar Sapeh Kerrap dengan memasimalkan umpan Francisco Rivera.
Menit ke-63, Lulinha hampir membawa Madura United berbalik unggul. Tapi, tendangan spekulasinya dari luar kotak penalti masih membentur mistar.
PSS Sleman juga masih memberikan ancaman. Misalnya, di menit ke-71, ketika umpan matang Hokky Caraka tak bisa disempurnakan Riki Dwi Saputro.
Kedua tim terus berupaya mencari gol kemenangan pada sisa waktu, tapi mereka menemui kebuntuan. Saat wasit meniup peluit panjang, skor tetap imbang 1-1.
Susunan pemain utama
PSS Sleman: M Ridwan; Ibrahim Sanjaya, Jehad Ayoub, Thales, Abduh Lestaluhu, Wahyudi Hamisi, Kim Kurniawan, Jonathan Bustos, Todd Ferre, Hokky Caraka, Ricky Cawor;
Pelatih: Marian Mihail
Madura United: Wawan Hendrawan; Novan Sasongko, Cleberson, Fachruddin Aryanto, Koko Ari, Jacob Mahler, Jaja, Francisco Rivera, Lulinha, Junior Brandao, Yuda Pratama;
Pelatih: Mauricio Souza