- Halus FC berhasil memperbaiki posisinya di klasemen sementara Pro Futsal League 2021 seusai menang atas Vamos FC Mataram.
- Setelah sempat tersungkur di dasar klasemen Pro Futsal League 2021, kemenangan ini sukses mengatrol posisi Halus FC.
- Di sisi lain, kekalahan ini justru membuat Vamos FC tersungkur ke posisi juru kunci klasemen Pro Futsal League 2021.
SKOR.id – Halus FC sukses beranjak dari dasar klasemen sementara Pro Futsal League 2021 seusai menumbangkan perlawanan Vamos FC Mataram pada laga pekan ke-14.
Dalam pertandingan yang berlangsung di GOR Tripat, Lombok Barat, Senin (11/7/2022) pagi ini, Halus FC berhasil menang atas Vamos FC dengan skor 3-1.
Dengan kemenangan ini, Halus FC sukses melanjutkan tren positif setelah pada laga sebelumnya mereka menang 4-3 atas Sadakata FC.
Hasil positif yang diraih atas Sadakata FC itu sekaligus menghentikan tren tanpa kemenangan yang sempat menjangkiti Halus FC pada beberapa duel terakhir.
Selain itu, Halus FC juga merangkak naik ke peringkat ke-10 sementara klasemen Pro Futsal League 2021 dengan koleksi 11 poin dari 14 pertandingan.
Sebelumnya, mereka sempat tersungkur di dasar klasemen karena mengalami rentetan hasil buruk sejak awal musim Liga Futsal Profesional 2021.
Sementara itu, kekalahan ini juga memperlihatkan bahwa Vamos FC Mataram juga masih belum mendapatkan performa terbaiknya.
Sebab, Vamos FC masih harus memanaskan mesinnya. Ini menjadi laga perdana tim asal Mataram itu setelah sempat rest schedule pada tiga pekan terakhir.
Vamos FC pun harus puas terjungkal di dasar klasemen. Mereka masih belum mampu menambah poin karena kini koleksi nilai mereka hanya sembilan hasil dari 12 laga.
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta