- Black Steel Manokwari berhadapan dengan Bintang Timur Surabaya.
- Hasilnya, Bintang Timur Surabaya menang dengan skor tipis 1-0.
- Ini merupakan kekalahan perdana Black Steel di Pro Futsal League musim ini.
SKOR.id - Black Steel Manokwari harus mengakui keunggulan Bintang Timur Surabaya pada lanjutan Pro Futsal League 2021.
Dua tim futsal papan atas Indonesia, Black Steel Manokwari dan Bintang Timur Surabaya, saling berhadapan pada pekan ke-16 hari pertama Pro Futsal League 2021, Sabtu (23/7/2022) siang WIB.
Pada laga yang digelar di GOR Serbaguna, Medan itu, sang pemuncak klasemen sementara, Black Steel Manokwari harus tumbang dengan skor tipis 0-1 dari Bintang Timur.
Gol semata wayang Bintang Timur dicetak oleh pemain muda Fadlan Husein.
Kekalahan ini sekaligus menjadi kekalahan perdana Black Steel musim ini.
Dengan demikian, peluang Bintang Timur untuk mengejar Black Steel di puncak klasemen masih terbuka, meskipun terpaut 8 poin.
Jalannya Pertandingan
Ritme pertandingan langsung berjalan cepat dimana kedua tim saling fokus untuk membongkar pertahanan lawan.
Laga baru dimulai beberapa menit, Bintang Timur langsung mendapat peluang melalui sundulan Thiago Bolinha.
Kemudian, Black Steel membalas lewat peluang Ryan. Beruntung Nazil Purnama masih sigap di bawah mistar gawang.
Bintang Timur kemudian kembali mengancam gawang Black Steel. Namun, tendangan Neguinho masih melebar dari gawang Albagir.
Black Steel terus berupaya untuk membongkar pertahanan Bintang Timur, tetapi Sunny Rizky dkk, masih solid untuk mementahkan upaya dari Blakc Steel.
Justru Bintang Timur yang terus menggempur gawang Black Steel. Kali ini, giliran Syauqi Saud yang mendapatkan peluang tembakan.
Black Steel akhirnya mendapatkan peluang melalui tendangan keras Evan Soumilena, tetapi Nazil masih mampu mementahkannya.
Jual beli serangan terus dilakukan oleh kedua tim, tetapi sama-sama masih belum berujung gol.
Hingga pada babak pertama ditutup dengan peluang tendangan bebas Neguinho yang masih melebar.
Babak Kedua
Black Steel kemudian mencoba langsung memberikan tekanan kepada Bintang Timur.
Marselino menjadi pemain pertama yang mendapatkan peluang untuk Black Steel meskipun lagi-lagi belum membuahkan.
Bintang Timur kemudian sempat membalas melalui tendangan keras Syauqi yang masih mampu diamankan oleh Albagir.
Evan Soumilena sempat membahayakan gawang Bintang Timur, tetapi tendangannya lagi-lagi masih melebar.
Kebuntuan akhirnya pecah saat laga tersisa 10 menit lagi. Lemparan Nazil, berhasil dikonversi menjadi gol oleh pemain muda Fadlan Husein sehingga skor pun berubah menjadi 1-0.
Tertinggal satu gol, Black Steel terus mencoba untuk menyamakan kedudukan.
Namun, Bintang Timur masih tampil solid dalam bertahan.
Ketika pertandingan tersisa lima menit, Black Steel langsung menerapkan skema power play.
Mereka sempat mendapatkan satu tembakan keras melalui Brian, tetapi lagi-lagi Nazil masih mampu mengamankannya.
Skema power play Black Steel nyaris menjadi bumerang ketika Iqbal mampu lolos. Namun beruntung bagi Ardiansyah Nur dkk. tendangan Iqbal masih membentur mistar gawang.
Menjelang berakhirnya laga, Bolinha nyaris mengunci kemenangan andai tendangannya tidak melebar.
Hingga pada akhirnya skor 1-0 bertahan untuk kemenangan Bintang Timur.
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta