- Berikut ini Skor.id menyajikan prediksi dan link live streaming laga-laga di hari kedua pekan ke-16 Pro Futsal League 2021.
- Tersaji empat duel di hari kedua pekan ke-16 Pro Futsal League 2021 yang digelar pagi hingga malam, Minggu (24/7/2022).
- Link live streaming Pro Futsal League 2021 untuk empat laga terakhir di pekan ke-16 dapat diakses di bagian bawah tulisan.
SKOR.id - Liga Futsal Indonesia musim ini atau Pro Futsal League 2021 telah memasuki pekan ke-16 pada Sabtu (23/7/2022).
Pekan ke-16 Pro Futsal League 2021 digelar dalam dua hari, empat laga per harinya, dan dipusatkan di GOR Serbaguna, Medan.
Pada hari kedua, Minggu (24/7/2022), delapan tim peserta yang tampil di hari pertama akan kembali berlaga dengan lawan berbeda.
Berikut ini Skor.id menyajikan prediksi singkat dari berbagai pertandingan di hari kedua, yang diakhiri dengan link live streaming.
Pendekar United vs Vamos FC
Penderitaan Vamos FC diprediksi akan terus berlanjut ketika menghadapi Pendekar United yang dimulai pukul 10.00 WIB.
Sebab, pada hari pertama pekan ke-16 Pro Futsal League 2021, mereka baru saja dihajar Cosmo JNE FC, kalah telak 1-5.
Vamos FC sejatinya sempat memberikan perlawanan, seri 1-1 di babak pertama, sebab di pekan lalu mereka memang baru menang 5-0 atas Pelindo FC.
Sementara itu bagi Pendekar United, mereka baru menang 6-4 atas Giga FC dan mega bintang Ricardinho on fire dengan mencetak hattrick serta dua assist.
Prediksi Skor.id:
Pendekar United 4-2 Vamos FC
Pelindo FC vs Bintang Timur
Pada jam kedua, mulai 12.00 WIB, ada Pelindo FC menghadapi Bintang Timur Surabaya, yang diprediksi jadi laga timpang lainnya.
Bintang Timur lebih diunggulkan, sebab selain menjadi tim papan atas, tim yang disesaki pemain bintang ini dalam kondisi yang sangat baik.
Mereka baru saja berhasil menghentikan laju impresif Black Steel Manokwari di puncak klasemen dan membuka lebar peluang juara.
Sebaliknya, Pelindo FC malah masih larut dalam tren negatif, setelah di hari pertama takluk dari Sadakata FC dengan skor 3-5.
Prediksi Skor.id:
Pelindo FC 1-5 Bintang Timur
Giga FC vs Cosmo JNE
Konsistensi Cosmo JNE akan kembali diuji sebab kini mesti menghadapi Giga FC pada laga ketiga di jam 14.00 WIB.
Meski menang di hari pertama, Cosmo JNE sejatinya sempat dibuat kesulitan lebih dulu oleh Vamos FC sebelum bisa mengunci kemenangan.
Sementara Giga FC, walau sempat memberikan perlawanan berarti setelah sempat kecolongan tiga gol di awal laga saat bersua Pendekar United.
Kualitas individu pemain yang dimiliki Cosmo JNE diprediksi jadi pembeda untuk bisa mengalahkan Giga FC.
Prediksi Skor.id:
Giga FC 1-3 Cosmo JNE
Sadakata FC vs Black Steel
Setelahnya atau di laga terakhir pekan ke-16 Pro Futsal League 2021, ada tuan rumah Sadakata FC yang mesti melawan Black Steel.
Sadakata FC baru saja mengakhiri paceklik kemenangan dengan berhasil mengalahkan Pelindo FC pada hari pertama.
Akan tetapi, lawannya kali ini jelas berbeda, sebab Black Steel merupakan pemuncak klasemen sementara yang dihuni berbagai pemain top.
Meski di hari pertama kalah dari Bintang Timur, itu merupakan kekalahan pertama musim ini, bahkan sejak musim lalu dan diprediksi hendak lekas kembali ke jalur kemenangan.
Prediksi Skor.id:
Sadakata FC 0-2 Black Steel
Seluruh pertandingan hari kedua pekan ke-16 Pro Futsal League 2021 dapat disaksikan melalui live streaming dengan mengeklik salah satu dari tautan berikut:
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta