SKOR.id - Wakil Indonesia, Black Steel Papua melaju ke final Piala AFF Futsal Antarklub 2023 setelah menang besar pada Jumat (5/5/2023).
Main di Terminal 21 Hall Korat, Nakhon Ratchasima, Thailand, kemenangan besar dengan skor 7–0 diraih Black Steel Papua atas Pahang Rangers dalam laga semifinal.
Tujuh gol ke gawang wakil Malaysia dicetak oleh lima pemain Black Steel Papua dalam laga ini. Evan Soumilena membuat tiga gol pada laga ini.
Selain pivot andalan Black Steel Papua itu, empat pemain lain membuat masing-masing satu gol dalam laga ini.
Empat pemain Black Steel Papua yang membuat gol itu adalah Guntur Sulistyo, Diego Rodrigo, Ardiansyah Nur, dan Piter Junior.
Black Steel Papua akan bersua Hongyen Thakam di final. Klub dari Thailand itu menang dengan skor 5–1 atas Thái Sơn Nam dalam laga semifinal yang lain.
Laju Black Steel Papua ke final Piala AFF Futsal Antarklub 2023 ini membuat mereka selalu menang sejauh bertanding di turnamen ini.
Pertandingan pertama pada 1 Mei 2023, Black Steel Papua menang 5-0 atas wakil Australia, Football Victoria.
Dalam laga pertama fase penyisihan Grup B ini, Evan Soumilena membuat dua gol. lalu, tiga gol lainnya sumbangan Samuel Amos, Wendy Brian, dan Piter Junior.
Laga kedua fase Grup B terlaksana pada 2 Mei 2023, Black Steel Papua menang dengan skor 4–1 atas duta Vietnam, Thái Sơn Nam.
Gol-gol Black Steel Papua dicetak oleh Samuel Amos, Guntur Sulistyo, Ardiansyah Nur, serta Evan Soumilena.
Evan Soumilena pun menjadi top scorer sementara Piala AFF Futsal Antarklub 2023. Pemua 26 tahun itu sampai semifinal telah mencetak enam gol.
Kemenangan penting ini membuat Black Steel Papua melaju ke final untuk merebut gelar juara Piala AFF Futsal Antarklub 2023.
Pada turnamen serupa edisi 2016, Black Steel Papua juga jadi wakil Indonesia. Mereka menjadi tim peringkat ketiga kala itu.
Sedangkan di Piala AFF Futsal Antarklub 2022, juaranya juga wakil Indonesia yaitu Bintang Timur Surabaya.
Bintang Timur Surabaya jadi juara setelah menang 4-2 atas wakil Thailand, Hongyen Thakam pada 10 September 2022.
Final ini juga terlaksana di Terminal 21 Korat, Nakhon Ratchasima dan dua gol tuan rumah dari Ampol Srirageaw serta Keattisak Songkhrao.
Sedangkan tiga gol kemenangan wakil Indonesia dicetak Samuel Eko, Edison Coelho, serta Andri Kustiawan.