- Berikut ini hasil dan jalannya laga timnas futsal Myanmar vs Vietnam di perebutan posisi ketiga Piala AFF Futsal 2022.
- Myanmar terus ditekan oleh Vietnam sejak awal, tapi permainan power play di akhir laga memaksa penentuan lewat penalti.
- Vietnam berhak lolos ke Piala Asia Futsal 2022 setelah mengalahkan Myanmar dan menjadi tim peringkat ketiga Piala AFF Futsal 2022.
SKOR.id - Berikut ini hasil dan jalannya laga perebutan peringkat ketiga Piala AFF Futsal 2022 antara timnas futsal Myanmar vs Vietnam.
Timnas futsal Vietnam mengalahkan Myanmar dengan skor 4-1 lewat adu penalti setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal, Minggu (10/4/2022) sore.
Di Stadion Huamark Indoor, Bangkok, Thailand, gol Vietnam dicetak Thinh Phat dan bisa disamakan Khin Zaw Lin di akhir babak kedua.
Kemenangan ini membuat tim berjuluk The Golden Star menjadi tim posisi ketiga Piala AFF Futsal 2022, sekaligus dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia Futsal 2022.
Jalannya Pertandingan
Timnas futsal Vietnam mengambil inisiatif serangan lebih dulu dan mendominasi penguasaan bola, tapi terus mengalami kebuntuan.
Sementara itu Myanmar yang mengandalkan serangan balik dan serangan cepat, beberapa kali mengancam meski juga belum bisa berbuah gol.
Hingga pertengahan babak pertama, Vietnam masih terus mendominasi dan Myanmar bukan tanpa ancaman, tapi belum juga ada gol.
Selain karena rapatnya pertahanan Myanmar, kiper Zwe Pyae Sone juga tampil impresif menggagalkan berbagai upaya The Golden Star.
Terus mengurung lawannya hampir sepanjang laga, Vietnam gagal mencetak gol di babak pertama dan skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Timnas futsal Vietnam melanjutkan dominasinya saat pertandingan dilanjutkan dan tersu mengurung pertahanan lawannya.
Seraya di babak pertama, upaya demi upaya yang dilancarkan belum berbuah gol, salah satunya karena penampilan kiper Myanmar.
Gol yang terus diupayakan The Golden Star akhirnya berhasil tercipta dua menit jelang memasuki pertengahan babak pertama.
Adalah Thinh Phat yang berhasil memecah kebuntuan setelah menaklukan penjagaan lawan pascameniram umpan panjang dari kiper.
Setelahnya Myanmar tampil lebih terbuka, melahirkan ancaman, namun penjaga gawang Ho Van Y tampil sigap mengagalkannya.
Hingga memasuki lima menit terakhir, Myanmar coba terus tampil menekan, tapi Vietnam masih bisa tetap menebar ancaman.
Skema power play pun diterapkan, hingga akhirnya berhasil tercipta gol balasan melalui Khin Zaw Lin dan babak kedua berakhir 1-1.
Adu Penalti
Eksekutor Vietnam: Tran Van Vu (gol), Pham Duc Hoa (gol), Khong Dinh Hung (gol), Nguyen Minh Tri (gol).
Eksekutor Myanmar: Myo Myint Soe (ditepis), Aung Zin Oo (ditepis), Nyaim Min Soe (gol).
*Vietnam menjadi penendang pertama di adu penalti.
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Piala AFF Futsal 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Women Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pro Futsal League 2021: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Tim Peserta