SKOR.id – Franz Wagner dan Paolo Banchero memimpin Orlando Magic mencetak rekor saat mengalahkan Washington Wizard. Skuad asuhan Jamahl Mosley sukses mencatatkan sembilan kemenangan beruntun.
Selain sekarang menjadi klub dengan rapor kemenangan berturut-turut terpanjang sejauh NBA 2023-2024 bergulir, Magic juga menyamai rekor mereka sendiri.
Ini bukan kali pertama tim basket yang berbasis di Orlando, Florida tersebut mampu memenangi sembilan game NBA secara beruntun. Sebelumnya, mereka pernah melakukan milestone itu dalam tiga kesempatan.
Orlando Magic pertama membukukannya periode 12 November 1994 hingga 2 Desember 1994. Kemudian pada 30 Januari 2001 sampai 18 Februari 2001, dan 23 Desember 2010 hingga 8 Januari 2011.
“Tak mudah mengumpulkan kemenangan di liga ini. Jadi, cukup spesial. Pada akhirnya saya kira kekalahan akan datang, tetapi kami ingin mempertahankannya selama kami bisa,” ujar Banchero.
“Namun Anda tidak terkejut ketika Anda mampu melakukan hal seperti ini karena kami memiliki chemistry yang hebat dan kami bermain bersama dengan baik.”
Tentunya Magic tidak mau hanya berhenti di angka sembilan. Tim akan mencoba mematok rekor baru saat bertemu dengan Brooklyn Nets pada Sabtu (2/12/2023) malam atau Minggu (3/12/2023) WIB.
“Ini momen besar bagi grup ini, tetapi lebih penting lagi saya pikir bagi fans. Ada energi, getaran, dan kami melakukan pekerjaan yang baik. Kami menunjukkan ini adalah hal istimewa,” kata pelatih Jamahl Mosley.
Menjamu Washington Wizard di Amway Center, Orlando Magic menang dengan skor 130-125. Dalam duel kedua klub di tempat yang sama dua hari lalu, kubu tuan rumah juga mampu unggul, 139-120.
Kali ini kombinasi Franz Wagner dan Paolo Banchero jadi kunci sukses Magic. Nama pertama menyumbang 31 poin, tujuh rebound dan delapan assist. Yang kedua mencetak 28 poin, 13 rebound, serta tujuh assist.
Pada pertandingan lain, Phoenix Suns harus menyerah dari tamunya, Denver Nuggets, di Footprint Center. Kevin Durant dan kolega menelan kekalahan 111-119 dari juara bertahan NBA.
Nikola Jokic menjadi bintang bagi Nuggets. Center asal Serbia ini membukukan 21 poin dan 16 assist. Dari kubu Suns, kendati kalah, Durant, yang mencetak 30 angka, menorehkan sejarah dalam game tersebut.
Namanya kini masuk daftar 10 besar pencetak poin terbanyak di kompetisi bola basket paling bergengsi di dunia. Dilansir situs resmi NBA, KD, sapaan Durant, telah mencapai 27.410 poin di akhir paruh pertama.
Jumlah itu membuat Kevin Durant melampaui torehan Moses Malone (27.409). Dengan total 27.423 poin, ia sekarang berada di belakang Carmelo Anthony yang menempati ranking sembilan dengan 28.289 poin.
Hasil Lengkap Pertandingan NBA 2023-2024, Sabtu (2/12/2023) WIB:
Washington Wizards 125-130 Orlando Magic
Philadelphia 76ers 119-125 Boston Celtics
New York Knicks 119-106 Toronto Raptors
Memphis Grizzlies 108-94 Dallas Mavericks
San Antonio Spurs 106-121 New Orleans Pelicans
Denver Nuggets 119-111 Phoenix Suns