- Laju kemenangan Chicago Bulls akhirnya terhenti oleh Memphis Grizzlies.
- Ja Morant mencetak 46 poin untuk membantu Memphis Grizzlies menumbangkan Chicago Bulls dengan skor tipis, 116-110.
- Hasil ini sekaligus mengakhiri tren negatif Memphis Grizzlies yang kalah dalam dua pertandingan sebelumnya.
SKOR.id - Memphis Grizzlies menuai hasil positif dalam lanjutan NBA 2021-2022, Minggu (27/2/2022) WIB.
Bertandang ke kandang Chicago Bulls, United Center, Ja Morant dkk. sukses mengemas kemenangan tipis 116-110.
Morant tampil impresif dengan mencetak 46 poin, empat rebound, dan tiga assist sepanjang bermain selama 36 menit.
Ini merupakan catatan poin tertinggi Morant dalam satu gim sepanjang kariernya di kompetisi bola basket paling bergengsi di Amerika Serikat tersebut.
Sebelum mencetak pencapaian fenomenal tersebut, para pendukung Bulls mencoba melancarkan psywar dengan memutar video legenda mereka, Michael Jordan.
Tak disangka, aksi yang sebelumnya bertujuan meruntuhkan mental Grizzlies tersebut justru melecut motivasi Morant untuk mencetak banyak angka.
Lihat postingan ini di Instagram
"Saya melihat video itu. Sejak itu, saya mulai mencetak banyak angka," ujar Morant saat diwawancarai usai laga.
"Mungkin, video itu berperan cukup besar dalam permainan saya," tutur pemain yang terpilih untuk bertanding di laga All Star untuk kali pertama pada musim ini.
Tak hanya eksplosif dalam menyerang, Grizzlies juga menyuguhkan pertahanan yang solid untuk membendung serangan Bulls yang dibangun oleh DeMar DeRozan.
DeRozan pun gagal melanjutkan catatan 35+ poinnya setelah hanya membukukan 31 poin dan tujuh rebound dalam laga ini.
Ia juga tak menyelesaikan gim kali ini karena dikeluarkan wasit setelah melakukan protes di akhir gim yang menjadi technical foul keduanya.
Hasil ini membuat rentetan kemenangan Bulls terhenti di angka enam. Sebaliknya, Grizzlies sukses mengakhiri tren negatif mereka yang selalu kalah dalam dua gim terakhir.
Lusa, kedua tim akan bermain lagi. Grizzlies kembali ke kandang untuk menjamu San Antonio Spurs, sedangkan Bulls akan melakoni laga tandang kontra Miami Heat.
Lihat postingan ini di Instagram
Berikut hasil lengkap NBA 2021-2022, Minggu (27/2/2022) WIB:
- Detroit Pistons 104 - 113 Boston Celtics
- Atlanta Hawks 127 - 100 Toronto Raptors
- Chicago Bulls 110 - 116 Memphis Grizzlies
- Miami Heat 133 - 129 San Antonio Spurs
- Cleveland Cavaliers 92 - 86 Washington Wizards
- Milwaukee Bucks 123 - 126 Brooklyn Nets
- Denver Nuggets 115 - 110 Sacramento Kings
Berita NBA lainnya:
Hasil NBA 2021-2022: Debut bersama Sixers, James Harden Cetak Sejarah
Kembali Bergulir Setelah Jeda All-Star, Ini Jadwal NBA 2021-2022 Besok
Eks Pemain NBA Diskors Gara-gara Pukul Pelatih Lawan