- Kompetisi NBA 2021-2022 berlanjut dengan menggelar empat laga pada Jumat (7/1/2022) WIB.
- Memphis Grizzlies sukses menghempaskan Detroit Pistons dengan skor 118-88.
- Hasil ini membuat Memphis Grizzlies kini mengemas tujuh kemenangan beruntun dan menjadi tim terpanas di Wilayah Barat.
SKOR.id - Sebanyak empat laga digelar dalam lanjutan kompetisi NBA 2021-2022, Jumat (7/1/2022) WIB.
Memphis Grizzlies yang sedang on fire dengan mencetak enam kemenangan beruntun tampil menawan kala menjamu Detroit Pistons.
Skuad asuhan Taylor Jenkins itu sukses mendominasi laga dan memetik kemenangan di akhir laga dengan skor telak 118-88.
Ja Morant tampil sebagai pemain Grizzlies paling produktif berkat sumbangan 22 poin, 9 rebound, dan 6 assist.
Atas hasil ini, Memphis Grizlies resmi menjadi tim "terpanas" di Wilayah Barat dengan membukukan tujuh kemenangan berturut-turut.
Sejak awal, Pistons sudah kesulitan mengembangkan permainan. Sempat unggul dua poin di awal game, anak asuh Dwane Casey melempem di menit-menit berikutnya.
Pistons bahkan sempat tertinggal 31 poin yang menjadi jarak terjauh sepanjang laga ini sekaligus membuktikan dominasi Grizzlies.
"Anak-anak sungguh paham apa yang saya rencanakan. Mereka menunjukkan permainan hebat dengan memenangi kuarter pertama," ujar Jenkins usai laga.
"Beruntung, kami berhasil mempertahankan keunggulan hingga paruh waktu. Ini mempermudah kami untuk mendominasi pertandingan hingga kuarter keempat."
Tak kurang dari enam pemain tuan rumah berhasil mencetak dua poin pada petandingan ini.
Selain Morant yang menjadi top skorer, ada pula Dillon Brooks (18 poin), Ziarie Williams (14 poin), Tyus Jones (14 poin), Jaren Jackson Jr. (11 poin) dan Brandon Clarke (11 poin).
Lihat postingan ini di Instagram
Torehan tujuh kemenangan beruntun yang dibuat Grizzlies hanya kalah dari Chicago Bulls. Pemimpin klasemen Wilayah Timur itu sudah mengemas delapan kemenangan berturut-turut.
Dalam perjalanan mencatat rekor ini, Grizzlies menumbangkan beberapa tim kuat, seperti Phoenix Suns, Los Angeles Lakers, Cleveland Cavaliers, hingga Brooklyn Nets.
Grizzlies kini menduduki peringkat keempat klasemen, hanya kalah dari Utah Jazz, Phoenix Suns, dan Golden State Warriors.
"Energi kami benar-benar habis. Pemain-pemain silih berganti masuk dan keluar, tapi tak ada perubahan," ujar Casey.
"Ini benar-benar menunjukkan kelemahan kami dalam (akurasi) tembakan. Lagi-lagi, tim kami menemui kebuntuan," tuturnya menambahkan.
Lihat postingan ini di Instagram
Di partai lain, Golden State Warriors belum mampu keluar dari tren negatif. Mereka kembali menderita kekalahan untuk kali kedua berturut-turut, kali ini dari New Orleans Pelicans.
Warriors yang turun tanpa diperkuat pemain andalan mereka, Stephen Curry, takluk 96-101 atas tuan rumah.
Berikut hasil lengkap NBA 2021-2022, Jumat (7/1/2022) WIB:
- New York Knicks 108 - 105 Boston Celtics
- New Orleans Pelicans 101 - 96 Golden State Warriors
- Memphis Grizzlies 118 - 88 Detroit Pistons
- Phoenix Suns 106 - 89 Los Angeles Clippers
Lihat postingan ini di Instagram
Berita NBA lainnya:
Hasil NBA 2021-2022: Mavericks dan Nets Sempurnakan Momen Spesial dengan Kemenangan
Hasil NBA 2021-2022: Main Rapi, Kunci LA Lakers Redam Sacramento Kings
Legenda NBA Hadiahkan 1.000 PS5 dan Nintendo Switch untuk Anak-anak Kurang Mampu selama Natal