- Hasil Meiji Yasuda J1 League 2022 pekan keenam.
- Yokohama F. Marinos tempel Kawasaki Frontale di Puncak.
- Vissel Kobe masih puasa kemenangan.
SKOR.id – Berikut ini merupakan hasil Meiji Yasuda J1 League 2022 pekan keenam.
Terdapat enam pertandingan J1 League yang dilangsungkan pada Sabtu (2/4/2022) WIB.
Salah satunya, Kawasaki Frontale yang secara mengejutkan kalah 1-4 dari Cerezo Osaka.
Gol Cerezo Osaka dihasilkan melalui Takahsi Inui (12’, 28’) dan Hiroto Yamada (36’, 68’). Sedangkan gol Kawasaki Frontale dicetak Marcinho (86’).
Kini, Cerezo Osaka ada di posisi kelima, sedangkan Kawasaki Frontale tetap berada di puncak klasemen.
Berikutnya, Vissel Kobe kembali gagal meraih kemenangan musim ini usai kalah 1-3 dari Kyoto Sanga.
Vissel Kobe unggul lewat Ryo Hatsuse (49'). Sementara itu, Kyoto Sanga mencetak gol melalui Takuya Ogiwara (55'), Takumi Miyayoshi (58'), serta Fuki Yamada (90+4').
Vissel Kobe kini turun ke posisi-17 usai koleksi empat poin, sedangkan Kyoto Sanga di urutan ke-10 dengan delapan poin.
Di lain sisi, Yokohama F. Marinos menang 2-1 atas FC Tokyo. Yokohama F. Marinos mampu memanfaatkan keunggulan pemain setelah Kuryu Matsuki dikartu merah pada menit ke-74.
Yokohama F. Marinos mencetak gol melalui Takuma Nishimura (8') dan Anderson Lopes (47'). Sedangkan, Shuto Abe (12') memperkecil kedudukan.
Yokohama F. Marinos kini hanya terpaut satu poin dari Kawasaki Frontale di puncak. Sedangkan, FC Tokyo di urutan keenam dengan sembilan poin.
Sementara itu, Gamba Osaka menang 3-1 atas Nagoya Grampus.
Gamba Osaka unggul melalui Anderson Patric Aguiar Oliveira (26’), Kazuya Miyahara (54’ GBD), serta Keisuke Kurokawa (62’). Sementara gol hiburan Nagoya Grampus dari Keiya Sento (83’).
Hasil tersebut membuat Gamba Osaka menduduki posisi kesembilan. Nagoya Grampus yang menelan kekalahan di urutan ke-14.
Selanjutnya, Shonan Bellmare takluk 0-1 dari Sanfrecce Hiroshima saat bermain di kandang. Makoto Mitsuta (60’) menjadi pencetak gol tunggal dalam pertandingan tersebut.
Shonan Bellmare kini ada di posisi ke-18, sedangkan Sanfrecce Hiroshima di urutan ke-13.
Di tempat lain, Kashiwa Reysol menang 2-0 melawan juara J2 League musim lalu, Jubilo Iwata.
Gol Kashiwa Reysol dihasilkan Matheus Savio (41’) dan Sachiro Toshima (52’). Kashiwa Reysol kini ada di posisi ke-4. Sementara Jubilo Iwata di urutan ke-15.
Kashima Antlers juga meraih kemenangan 2-1 atas Shimizu S-Pulse. Kemenangan Kashema Antlers diwarnai kartu merah Diego Pitua pada menit ke-64'
Kashima Antlers unggul melalui Yuma Suzuki (78') dan Ayase Ueda (90+3'). Sementara Shimizu S-Pulse, sempat mencetak gol dulu lewat Benjamin Kololli (70').
Kashima Antlers kini di urutan ketiga dengan 15 poin. Sementara itu, Shimizu S-Pulse di posisi ke-16 dengan lima poin.
Di lain sisi, Hokkaido Consadole Sapporo bermain imbang 1-1 melawan Urawa Reds.
Takuro Kaneko mencetak gol untuk Hokkaido Consadole Sapporo (72'). Tetapi lima menit berselang mereka bermain 10 pemain usai Takuma Arano dikartu merah.
Urawa Reds berhasil mencetak gol dulu lewat David Moberg (30'P).
Hokkaido Consadole Sapporo di urutan ke-12 dengan enam poin. Sedangkan, Urawa Reds di posisi ketujuh dengan delapan poin.
Hasil Meiji Yasuda J1 League pekan keenam, Sabtu (2/4/2022):
Gamba Osaka 3-1 Nagoya Grampus
Gol: Anderson Patric Aguiar Oliveira (26’), Kazuya Miyahara (54’ GBD), Keisuke Kurokawa (62’) - Keiya Sento (83’)
Shonan Bellmare 0-1 Sanfrecce Hiroshima
Gol: Makoto Mitsuta (60’)
Kawasaki Frontale 1-4 Cerezo Osaka
Gol: Marcinho (86’) - Takahsi Inui (12’, 28’) dan Hiroto Yamada (36’, 68’)
Kashiwa Reysol 2-0 Jubilo Iwata
Gol: Matheus Savio (41’) dan Sachiro Toshima (52’)
Vissel Kobe 1–3 Kyoto Sanga
Gol: Ryo Hatsuse (49') - Takuya Ogiwara (55'), Takumi Miyayoshi (58'), Fuki Yamada (90+4')
Kashima Antlers 2-1 Shimizu S-Pulse
Gol: Yuma Suzuki (78'), Ayase Ueda (90+3') - Benjamin Kololli (70')
Hokkaido Consadole Sapporo – Urawa Reds Diamonds
Gol: Takuro Kaneko (72') - David Moberg (30'P)
Yokohama F. Marinos 2–1 FC Tokyo
Gol: Takuma Nishimura (8') dan Anderson Lopes (47') - Shuto Abe (12')
Berita J.League lainnya:
FC Tokyo Raih 3 Kemenangan Beruntun di J1 League, Sang Pelatih Beri Resepnya