- FC Barcelona kalahkan Linares Deportivo di babak 32 besar Copa del rey dengan skor 2-1 (5/1/2022).
- Ousmane Dembele dan Ferran Jutgla mencetak gol kemenangan Barcelona.
- Barcelona lolos ke babak 16 besar Copa del Rey.
SKOR.id - FC Barcelona sukses lolos melaju ke fase 16 besar Copa del rey usai berhasil mengalahkan Linares Deportivo pada babak 32 besar di Linarejos.
Pada pertandingan yang digelar Rabu (5/1/2022) atau Kamis dini hari WIB tersebut, Los Azulgranas menang 2-1.
Awalnya Linares Deportivo mampu mengejutkan Barcelona setelah Antonio Sanchez mencetak gol pada menit ke-19.
Pada babak kedua, Barcelona mulai memasukan pemain-pemain intinya, seperti Gerard Pique, Ousmane Dembele, dan Frenkie de Jong..
Masuknya beberapa pemain inti terbukti membuahkan hasil.
Ousmane Dembele menyamakan kedukukan lewat tendangan jarak jauh pada menit ke-63'.
Enam menit kemudian Barcelona berbalik unggul menjadi 2-1 setelah Ferran Jutgla mencetak gol pada menit ke-69'.
Barcelona tampil dominan pada laga ini, terutama di babak kedua, ketika mereka sebelumnya tertinggal 0-1.
Berdasarkan statistik Barcelona unggul telak dalam penguasaan bola dengan peresentase mencapai 82% berbanding 18%.
Kemudian Barcelona juga mencatatkan tujuh tembakan ke arah gawang dari total 24 lesatan.
Sedangkan Linares Deportivo melepaskan delapan tembakan di mana ada dua yang mengarah kegawang.
Hasil ini cukup untuk mengantarkan Barcelona lolos ke fase berikutnya.
Fakta Menarik Laga Linares Deportivo vs Barcelona:
- Berusia 38 tahun 244 hari, Dani Alves akan memainkan laga pertamanya untuk FC Barcelona di semua kompetisi sejak 22 Mei 2016 di final Copa del Rey melawan Sevilla. Ketika itu dia berusia 33 tahun 16 hari, 2054 hari yang lalu.
- Ousmane Dembele telah mencetak tiga gol dari luar kotak penalti di Copa del Rey sejak musim lalu (dua dengan kaki kanannya dan satu dengan kirinya), menjadi pemain LaLiga terbanyak yang melakukan gol tersebut di kompetisi ini.
- Barcelona telah kebobolan tujuh gol sundulan di semua kompetisi musim ini, terbanyak dalam satu musim sejak 2016-2017 (11), musim terakhir mereka dilatih Luis Enrique.
Linares Deportivo 1-2 Barcelona:
Gol: 1-0 (Hugo Diaz, 19'), 1-1 (Ousmane Dembele, 63'), 1-2 (Ferran Jutgla, 69')
Linares Deportivo (4-4-2): Razak; Cera, Guerreo, Gomez, Leon; Barragan/Luna (88'), Exposito, Ruiz/Carracedo (56'), Carnicer/Marin (56'); Diaz/Etxaniz (70')/Castillo (88'), Vallina.
Pelatih: Alberto Gonzalez.
Barcelona (3-4-1-2): Neto; Mingueza, E. Garcia, Araujo/Pique (46'); Alves, Busquets, Puig/F. de Jong (46'), Alba; Nico; Akomach/Dembele (46'), Jutgla.
Pelatih: Xavi Hernandez.
Kartu Kuning: Guerreo, F. de Jong
Kartu Merah:
Wasit: Guillermo Cuadra
Stadion: Municipal de Linarejos.
Bursa Transfer Liga 1: Borneo FC Belum Berhenti Berburu Pemain Baru https://t.co/pSr48S4MN2— SKOR.id (@skorindonesia) January 5, 2022
Baca Juga Berita Barcelona Lainnya:
Link Live Streaming Linares Deportivo vs Barcelona di Copa del Rey