- Babak 32 besar Copa del Rey sudah selesai dihelat pada Jumat (7/1/2021).
- Ada lima pertandingan pada akhir babak ke-32 kompetisi tersebut.
- Atletico Madrid berhasil menyusul Barcelona dan Real Madrid ke 16 besar Copa del Rey.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil Copa del Rey yang dihelat pada Jumat (7/1/2022) dini haru WIB.
Ada lima pertandingan selama waktu tersebut. Salah satunya adalah langkah mulus Atletico Madrid ke babak 16 Copa del Rey.
Skuas asuhan Diego Simone tampil beringas saat bersua tim Divisi Ketiga, Rayo Majadahonda.
Majadahonda sejatinya bertindak sebagai tuan rumah. Namun, karena alasan tertentu, laga ini digelar di Wanda Metropolitano yang notabene markas Atletico.
Keputusan ini tentu menguntungkan Los Rojiblancos, sebab mereka menghadapi partai tandang namun dalam suasana kandang.
Dan keuntungan ini tak disia-siakan oleh penggawa Atletico. Mereka gencar menyerang pertahanan Rayo Majadahonda sejak menit awal.
Imbasnya, Atletico Madrid berhasil mencetak tiga gol pada babak pertama. Pada babak kedua, mereka bahkan sukses menambah dua pundi-pundi gol lewat kaki Antoine Griezmann dan Joao Felix.
Dengan kemenangan ini, Atletico berhak melaju ke fase 16 besar dan tinggal menunggu hasil drawing yang akan di gelar hari ini atau Jumat (7/1/2022) di markas RFEF.
Atletico Madrid akan menyusul Barcelona dan Real Madrid yang sudah lebuh dahulu menginjakkan kakinya di 16 besar Copa del Rey.
Di partai lain, Athletic Club juga menang 2-0 atas Atletico Mancha, sementara Villarreal hasue mengakui keunggulan Sporting Gijon setelah kalah 1-2.
Berikut hasil Copa del Rey pada Jumat (7/1/2021):
Real Zaragoza 0 - 2 Sevilla
Gol: Jules Kounde (31), Rafa Mir (69)
Sporting Gijon 2-1 Villarreal
Gol: Uros Durdevic (67), Bohdan Milovanov (88) - Raul Albiol (48)
Atletico Mancha 0-2 Athletic Club
Gol: Nico Williams (20, 43)
Almeira 1 -2 Elche
Gol: Largie Ramazani (42) - Pablo Piatti (52), Raul Guti (84)
Rayo Majahahonda 0 - 5 Atletico Madrid
Gol: Matheus Cuhna (17), Renan Lodi (26), Luis Surez (41), Antoine Griezmann (67), Joao Felix (79)
Lulusan Ilmu Biologi dan Akuntansi, Richard Arnold Dikenal sebagai Motivator Ulung
Klik link untuk baca https://t.co/eEJ4D3L5Qg— SKOR.id (@skorindonesia) January 6, 2022
Baca Berita Liga Spanyol Lainnya:
Hasil Linares Deportivo vs Barcelona: Menang Tipis, Barcelona Lolos ke babak 16 Besar Copa del Rey
Kieran Trippier Bakal Tinggalkan Atletico Madrid, Menuju Newcastle United