SKOR.id - Praha menyelesaikan pertandingan pekan petama Grup Skor Liga TopSkor U-15 2024 dengan kemenangan dramatis.
Di Lapangan Persija Training Ground, Bojongsari, Depok, Minggu (21/1/2024), Prahara melakukan comeback dan menang dengan skor 2-1 atas Java Soccer.
Pada laga ini, Prahara harus tertinggal lebih dulu melalui gol cepat penyerang Java Soccer, Hamas Hadiansyah pada menit ke-8.
Kemudian, tim besutan Irvan Firdaus itu berhasil bangkit dan membalas dua gol. Pertama, M Fardan Faturahman berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-24.
Lalu gol penentu kemenangan Prahara dicetak oleh Fikri Fauzan Azwar, satu menit sebelum pertandingan selesai.
Pelatih Prahara, Irvan Firdaus mengaku sangat mengapresiasi kerja keras para pemainnya untuk meraih tiga poin di pertandingan ini.
"Menurut saya dari strategi di babak pertama kami seimbang. Tapi di babak kedua saya akui para pemain kami sudah kehabisan tenaga," ujar Irvan Firdaus.
"Hanya saja kami diuntungkan dari pergantian pemain lawan (Java Soccer) yang saya rasa tidak memberikan tekanan berarti untuk tim kami," tuturnya.
"Melihat kondisi itu saya intruksikan pemain untuk bermain counter attack dan alhamdulillah hasilnya positif," ia menambahkan.
Irvan juga mengungkapkan kemenangan pertama ini juga berkat mental bertanding anak asuhnya yang terus meningkat.
"Sejauh ini saya lihat perkembangan tim cukup baik, terutama dari segi pemahaman dalam pertandingan, hanya saja kebugaran atau kondisi fisik mereka yang mungkin harus bisa ditingkatkan kembali," pungkasnya.
Selain Prahara, ada empat tim lain yang juga berhasil meraih tiga poin usai mengalahkan lawan-lawannya di laga pertama Liga TopSkor U-15 2024.
Mereka adalah Satria Sanggeni, Farmel FA, Batalyon FA, dan Young Tiger.
Berikut Hasil Pertandingan Pekan Pertama Grup Skor Liga TopSkor U-15 2024:
Raga Negeri 0-2 Satria Sanggeni
Gol Satria Sanggeni: M. Sandy (14'), Syarif Tri Utomo (50')
Farmel FA 4-0 Perintis FC
Gol Farmel FA: Fardan Ary Setiawan (19',44',59'), Rufyo Pratama (58')
Batalyon FA 2-0 FASS Junior
Gol Batalyon FA: Ahmad Rizki (8'), Fabio Satria (31')
Prahara 2-1 Java Soccer
Gol Prahara: M Fardan Faturahman (24'), Fikri Fauzan Azwar (59')
Gol Java Soccer: Hamas Hadiansyah (8')
Tajimalela 1-2 Young Tiger
Gol Tajimalela: Zaidan Alam (13')
Gol Young Tiger: Naufal Hisyam (37'), Barry Mathew (42')