- Juventus lolos ke semifinal Coppa Italia usai berhasil menyingkirkan Sassuolo.
- Juventus menang 2-1 atas Sassuolo.
- Juventus akan bertemu Fiorentina di semifinal Coppa Italia
SKOR.id - Juventus FC sukses melaju ke semifinal Coppa Italia usai menyingkirkan US Sassuolo pada babak perempat final di Allianz Stadium.
Pada pertandingan yang digelar Kamis (10/2/2022) atau Jumat dini hari WIB tersebut, Bianconeri menang 2-1.
Juventus awalnya unggul terlebih dahulu saat laga baru berjalan tiga menit lewat sepakan jarak dekat Paulo Dybala.
Tertinggal satu gol membuat Sassuolo menekan Juventus.
Hasilnya mereka berhasil menyamakan kedudukan melalui gol dari Hamed Traore pada menit ke-24'.
Pada babak kedua Juventus mulai mengambil inisiatif untuk mencuri gol.
Bianconeri beberapa kali melakukan serangan dan tembakan ke arah gawang namun upaya mereka gagal.
Penampilan impresif dari penjaga gawang Sassuolo, Gianluca Pegolo, juga membuat Juventus kesulitan menciptakan gol.
Pada menit ke-88' Juventus kembali unggul setelah Ruan Tressoldi mencetak gol bunuh diri.
Sepakan Dusan Vlahovic membentur Tressoldi hingga bola berbalik arah dan mengelabui Pegolo. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai.
Statistik menunjukan Sassuolo unggul penguasaan bola dengan peresentase sebesar 55 persen berbanding 45 persen.
Namun Juventus melepaskan sepuluh tembakan ke arah gawang dari total 20 lesatan.
Sedangkan Sassuolo melepaskan 16 tembakan di mana ada enam yang mengarah ke gawang.
Dengan kemenangan ini maka Juventus dipastikan lolos ke babak semifinal dan akan bertemu dengan ACF Fiorentina yang sebelumnya menyingkirkan Atalanta BC 3-2.
Fakta Menarik Laga Juventus vs Sassuolo:
- Juventus lolos ke semifinal Coppa Italia dalam tujuh dari delapan musim terakhir.
Juventus 2-1 Sassuolo:
Gol: 1-0 (Paulo Dybala, 3'), 1-1 (Hamed Traore, 24'), 2-1 (Ruan Tressoldo, gol bunuh diri, 88')
Juventus (4-2-3-1): Perin; De Sciglio/Morata (61'), De Ligt, Bonucci, A. Sandro; Arthur/Rabiot (70'), Zakaria/Locatelli (61'); Cuadrado, Dybala, McKennie; Vlahovic/Jorge (90').
Pelatih: Massimiliano Allegri.
Sassuolo (3-4-2-1): Pegolo; Tressoldi, Ayhan/Muldur (46'), Ferrari, Kyriakopoulos; Harroui/Frattesi (74'), Lopez/Konradsen (90'); Berardi/Defrel (59'), Raspoadori, Traore/Henrique (60'); Scamacca.
Pelatih: Alessio Dionisi.
Kartu Kuning: Traore, Henrique.
Kartu Merah:
Wasit: Livio Marinelli
Stadion: Allianz Stadium
Baca Juga Berita Juventus FC Lainnya:
Soal Transfer Dusan Vlahovic, Juventus Perlu Berterima Kasih kepada Real Madrid
Dusan Vlahovic Datang, Juventus Malah Semakin Butuh Alvaro Morata