- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menjadi salah satu wakil Indonesia yang berlaga pada hari pertama Japan Open 2022.
- Mereka gagal melewati adangan wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.
- Untuk sementara, Indonesia telah meloloskan tiga wakil ke babak kedua Japan Open 2022.
SKOR.id - Perjuangan para pemain bulu tangkis Indonesia untuk mendulang prestasi di Negeri Matahari Terbit terus berlanjut.
Setelah menuntaskan Kejuaraan Dunia BWF 2022 pada pekan lalu, para atlet tepok bulu kebanggaan Indonesia kembali beraksi di Negeri Sakura dalam ajang Japan Open 2022.
Pada turnamen yang digelar di Maruzen Intec Arena Osaka tersebut, Indonesia mengirimkan 13 wakil. Lima di antaranya berlaga pada hari pertama turnamen, Selasa (30/8/2022).
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menjadi wakil Indonesia keempat yang bertanding pada hari ini.
Berhadapan dengan wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie, Rehan/Lisa gagal mengemas kemenangan dan takluk dengan skor 22-20, 19-21, 12-21.
Jalannya pertandingan
Pasangan Goh/Lai tancap gas di awal game pertama dengan meraup dua poin beruntun. Namun, Rehan/Lisa bergerak cepat untuk menyamakan kedudukan.
Duel berjalan cukup sengit dengan kedua pasangan silih berganti menambah angka. Pasangan Malaysia akhirnya menutup interval game pertama dengan keunggulan 11-7.
Penampilan luar biasa ditunjukkan Rehan/Lisa jelang penutup game pertama. Terlebih setelah mereka berhasil menyamakan kedudukan menjadi 18-18.
Sempat tertinggal 19-20, pasangan belia ini mampu membalik keadaan menjadi 22-20 dan merebut game pertama.
Situasi serupa terjadi pada game kedua. Kedua pasangan kembali berebut angka tanpa pernah memimpin lebih dari dua poin.
Lagi-lagi, pasangan Malaysia berhasil unggul saat interval dengan skor 11-8 yang membuat peluang menyamakan kedudukan terbuka lebar.
Rehan/Lisa hampir saja mengulangi pencapaian mereka di game pertama dengan memperkecil jarak menjadi 19-20.
Sayang, kali ini Goh/Lai lebih sigap dan mengamankan angka terakhir untuk menutup game kedua dengan keunggulan 21-19.
Memasuki game ketiga, penampilan Rehan/Lisa mulai menurun. Mereka kesulitan untuk mengejar ketertinggalan dari Goh/Lai.
Sebaliknya, Goh/Lai makin leluasa memimpin dan makin jauh meninggalkan pasangan Indonesia.
Game ketiga pun berakhir dengan skor 21-12 untuk Goh/Lai, yang sekaligus menjadikan Rehan/Lisa wakil Indonesia pertama yang tersingkir di Japan Open 2022.
Hasil ini membuat Rehan/Lisa urung menyusul tiga wakil Indonesia lainnya yang menorehkan kemenangan di laga perdana.
Baik Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berhasil mengamankan tempat di babak kedua.
Indonesia masih berpeluang menambah wakil lewat Gregoria Mariska Tunjung yang akan menghadapi Yvonne Li pada hari ini.
Berikut hasil sementara wakil Indonesia di hari pertama Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022):
Lapangan 1
- WD - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (8) vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada): 21-15, 21-15 (30 menit)
Lapangan 2
- MD - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia): 23-21, 21-19 (37 menit)
- XD - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia): 22-20, 19-21, 12-21 (51 menit)
Lapangan 4
- MD - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia): 21-17, 18-21, 21-19 (60 menit)
TBA
- WS - Gregoria Mariska Tunjung vs Yvonne Li (Jerman)
Hasil selengkapnya bisa dilihat di sini
Berita Japan Open lainnya:
Hasil Japan Open 2022: Apri/Fadia dan Marcus/Kevin Melaju ke Babak Kedua
Jadwal Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022): 5 Wakil Indonesia Berlaga di Hari Perdana
Perjuangan di Jepang Berlanjut, Indonesia Turunkan 13 Wakil di Japan Open 2022