- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin 21-13, 21-11 menang atas Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang) di perempat final Indonesia Masters 2023.
- The Babbies jadi wakil tuan rumah kedua yang mampu mengamankan tiket semifinal Indonesia Masters 2023.
- Pada laga semifinal besok, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bakal bersua Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang berstatus unggulan kedua turnamen.
SKOR.id - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin jadi wakil tuan rumah kedua yang mampu mengamankan tiket final Indonesia Masters 2023.
Kepastian itu didapat usai Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin meraih kemenangan dalam laga semifinal Indonesia Masters 2023 yang digelar pada Jumat (27/1/2023).
Menghadapi Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang), wakil Merah Putih mampu meraih kemenangan straight game dengan skor 21-13, 21-11.
Bisa dibilang, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mampu mendominasi laga yang berlangsung di Lapangan 2 Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta itu sejak gim pertama.
Ganda putra berjuluk The Babbies tersebut selalu memimpin perolehan angka bahkan tak pernah berbagi angka imbang dengan lawan kecuali saat laga dimulai dengan 0-0.
Memasuki gim kedua, Matsui/Takeuchi akhirnya mampu memimpin perolehan angka dalam kedudukan 1-0.
Akan tetapi, hal tersebut tak berlangsung lama karena Leo/Daniel membalas dengan tiga angka beruntun untuk kembali memimpin perolehan angka.
Sejak saat itu, The Babbies terus mendominasi jalannya pertandingan sebelum menyudahi perlawanan Matsui/Takeuchi pada gim kedua dengan skor 21-11.
Dengan hasil ini, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin jadi wakil Merah Putih kedua yang mampu menembus partai semifinal Indonesia Masters 2023.
Ganda putra peringkat 17 dunia itu menyusul langkah Jonatan Christie yang lebih dulu meraih tiket babak empat besar usai mengatasi perlawanan tunggal putra India, Lakshya Sen.
Pada babak semifinal yang digelar besok, The Babbies bakal bersua dengan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang juga berasal dari Jepang.
Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang merupakan unggulan kedua turnamen lolos ke semifinal usai menang 21-11, 21-13 atas Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
Berita Lainnya dari Indonesia Masters 2023:
Jadwal Indonesia Masters 2023: 9 Wakil Tuan Rumah Berjuang demi Tiket Semifinal
Hasil Indonesia Masters 2023: Jonatan Christie Menang, Duo BakRi Tumbang