- Rabu (8/6/2022), Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melakoni comeback manis di Indonesia Masters 2022.
- Honey Couple menang 21-14, 16-21, 21-12 atas Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto dalam waktu 57 menit.
- Untuk sementara, Indonesia baru meloloskan lima wakil ke babak kedua hari ini.
SKOR.id - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti comeback manis di babak pertama Indonesia Masters 2022, Rabu (8/6/2022).
Pasangan berjuluk Honey Couple tersebut rehat sekitar empat pekan setelah retired di semifinal Badminton Asia Championships (BAC) 2022 pada 30 April kemarin.
Pada comeback kali ini, Praveen/Melati berjumpa dengan Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto (India) di hadapan pendukung yang memadati Istora Senayan, Jakarta.
Meskipun sempat kewalahan di setiap awal gim, pasangan binaan PB Djarum tersebut sukses merebut kemenangan 21-14, 16-21, 21-12 atas Bhatnagar/Crasto dalam waktu 57 menit.
Jalannya Pertandingan
Unggul peringkat tidak serta merta membuat Praveen/Melati segera menemukan momentum untuk menghadapi permainan Bhatnagar/Crasto.
Keunggulan ganda campuran peringkat ke-5 dunia tersebu baru terlihat ketika memimpin 8-3. Namun, keunggulan tersebut segera disamakan oleh pasangan India menjadi 13-13.
Momentum kemenangan Praveen/Melati terjadi ketika mereka mampu meraih delapan poin beruntun dan menutup gim pertama dengan keunggulan 21-14.
Di gim kedua, Praveen/Melati yag sempat unggul sebelum interval justru terus tertinggal setelah jeda.
Dalam posisi tertinggal, juara All England 2020 tersebut terus mencoba mengejar dengan memangkas jarak dari 12-19 menjadi 16-19. Sayangnya, upaya tersebut belum berhasil dan pertandingan berlanjut ke gim ketiga.
Di gim penentuan, Praveen/Melati yang sempat kesulitan rotasi di tengah lapangan mulai menemukan ritme menyerang mereka.
Tertinggal 7-10, Honey Couple sukses membalikkan keadaan menjadi 14-10 dan terus mempertahankan keunggulan hingga menutup permainan dengan kemenangan 21-12.
Sebelumnya, Gregoria Mariska Tunjung sukses membalaskan dendam di SEA Games 2021 kepada Phittayaporn Chaiwann (Thailand).
Tunggal putri terbaik tuan rumah saat ini tersebut menang 21-14, 21-15 atas Chaiwan dan melaju ke babak selanjutnya.
Untuk sementara, dari pertandingan hari Rabu ini, baru lima wakil tuan rumah yang mengamankan tiket ke 16 besar Indonesia Masters 2022.
Yakni, Chico Aura Dwi Wardoyo, Gregoria Mariska Tunjung, Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani, Ariya Nabila Thesa Munggaran/Agnia Sri Rahayu, dan Praveen/Melati.
Berita Indonesia Masters 2022 Lainnya:
Dechapol/Sapsiree, Unggulan 1 Pertama yang Gugur di Indonesia Masters 2022
Indonesia Masters 2022: Cedera Belum Pulih, Anders Antonsen Putuskan Walkover