- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana memenangi Derbi Merah-Putih pada babak pertama Indonesia Masters 2021.
- Ganda putra peringkat 31 dunia itu melaju usai menang 13-21, 21-18, 22-20 atas Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana jadi wakil Indonesia kedua yang menang hari ini setelah Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
SKOR.id - Derbi Merah Putih tersaji di Bali International Convention Centre kala dua ganda putra Indonesia bersua pada babak pertama Indonesia Masters 2021, Selasa (16/11/2021).
Bermain di Lapangan 1, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berstatus ganda putra unggulan keempat bertemu dengan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Setelah berduel selama 61 menit, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana sukses memetik kemenangan dalam duel tiga game yang berakhir dengan skor 13-21, 21-18, 22-20.
Fajar/Rian sempat tertekan pada awal game pertama. Ganda putra nomor enam dunia itu dibuat terus tertinggal oleh Fikri/Bagas.
Momentum kebangkitan Fajar/Rian dimulai saat sukses mencetak enam angka beruntun yang membalik keadaan dan membuat mereka unggul 11-8 pada masa interval.
Selepas jeda, tren positif Duo FajRi terus berlanjut. Mereka langsung mencetak tiga poin untuk unggul enam angka dari kompatriotnya.
Momentum itu terus berlanjut hingga akhirnya return serve Bagas yang menyangkut di net membuat game pertama dimenangi Fajar/Rian dengan skor 21-13.
Memasuki game kedua, duel kembali berlangsung sengit. Kedua pasangan silih berganti memimpin perolehan angka sebelum Fajar/Rian menutup interval dengan skor 11-9.
Aksi saling tikung poin pun kembali terjadi selepas jeda. Fikri/Bagas akhirnya sukses memaksakan terjadinya rubber game usai memenangi game kedua dengan skor 21-18.
Pada game ketiga, intensitas laga tak mengendur. Fajar/Rian yang sempat tertinggal 7-10 berhasil membalik momentum dengan mencetak empat angka beruntun.
Duel ketat berlanjut setelah dua pasangan bertukar sisi lapangan. Fikri/Bagas terus menempel perolehan angka hingga laga memasuki masa-masa kritis dan terjadi setting.
Fikri/Bagas akhirnya berhak melaju ke babak kedua Indonesia Masters 2021 setelah mengalahkan Fajar/Rian dengan skor 22-20 pada game ketiga.
Dengan hasil ini, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto jadi kontestan berstatus unggulan terkini yang tumbang di babak pertama Indonesia Masters 2021.
Duo FajRi menyusul langkah Michelle Li (Kanada), Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia), dan Thom Gicquel/Delpihne Delrue (Prancis) yang juga menelan kekalahan pada hari ini.
Sementara itu, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana jadi wakil Indonesia kedua yang berhasil meraih kemenangan pada babak pertama Indonesia Masters 2021 hari ini.
Mereka menyusul langkah pasangan ganda campuran, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, yang lebih dulu mengamankan tiket ke babak kedua.
Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela sukses meraih kemenangan straight game atas wakil Selandia Baru, Oliver Leydon-Davis/Anona Pak, dengan skor 21-12, 21-16.
Kemenangan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela sekaligus memutus tren negatif dari dua wakil Indonesia yang tumbang pada dua laga sebelumnya.
Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin tumbang dengan skor 18-21, 15-21 di tangan ganda campuran unggulan keempat, Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris).
Sedangkan Tommy Sugiarto tersingkir setelah kalah 12-21, 16-21 dari tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota.
Tuan rumah masih punya empat wakil untuk bermain di sisa pertandingan babak pertama Indonesia Masters 2021 yang digelar hari ini.
Berikut rekap sementara hasil wakil Indonesia pada babak pertama Indonesia Masters 2021 yang digelar Selasa (16/11/2021):
Lapangan 1
- Ganda Campuran - Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris/4): 18-21, 15-21
- Tunggal Putra - Tommy Sugiarto vs Kento Momota (Jepang/1): 12-21, 16-21
- Ganda Campuran - Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Oliver Leydon-Davis/Anon Pak (Selandia Baru): 21-12, 21-16
- Ganda Putra - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana: 21-13, 18-21, 20-22
- Ganda Putra - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Choi Solgyu/Kim Wonho (Korea Selatan): partai ketujuh
- Ganda Putri - Melani Mamahit/Tryola Nadia vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria/5): partai kedelapan
- Tunggal Putra - Chico Aura Dwi Wardoyo vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong/8): partai ke-12
Lapangan 2
- Tunggal Putri - Ruselli Hartawan vs Akane Yamaguchi (Jepang/1): partai keenam
- Tunggal Putri - Fitriani vs Clara Azurmendi (Spanyol): partai ketujuh
- Ganda Putra - Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani vs Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia): partai ke-10
View this post on Instagram
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Jadwal Indonesia Masters 2021: 11 Wakil Tuan Rumah Berlaga di Hari Pertama
Hasil Indonesia Masters 2021: 2 Unggulan Tumbang, Tuan Rumah Kehilangan 1 Wakil