- Ajang BWF Super 750, Indonesia Masters 2021, resmi dimulai pada Selasa (16/11/2021) di Bali International Convention Centre.
- Kejutan langsung terjadi kala langkah dua unggulan, Michelle Li dan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, terhenti di pertandingan perdana.
- Sementara itu, Indonesia sudah kehilangan satu wakil dari ganda campuran dengan tersingkirnya Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin.
SKOR.id - Indonesia Masters 2021 menggelar pertandingan babak pertama pada hari ini, Selasa (16/11/2021).
Sepanjang hari ini, ada 36 pertandingan yang bakal digelar di atas tiga lapangan yang tersedia di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Bali.
Pihak panitia membagi pertandingan tersebut pada tiga sesi, yakni pagi (mulai 08.00 WIB), siang (mulai 12.00 WIB), dan petang (mulai 16.30 WIB).
Sebanyak tiga pertandingan dari masing-masing lapangan digelar pada sesi pagi yang dimulai pukul 09.00 WITA atau 08.00 WIB.
Kejutan langsung terjadi saat dua wakil unggulan gagal memetik kemenangan dan tersisih di babak pertama.
Kejutan pertama terjadi kala unggulan keenam nomor tunggal putri, Michelle Li (Kanada) tumbang di tangan Neslihan Yigit (Turki).
Tak tanggung-tanggung, Michelle Li tumbang dalam dua game langsung yang berakhir dengan skor 14-21, 18-21.
Seusai pertandingan, Li mengakui bahwa kondisi tubuhnya masih kurang fit imbas cedera yang didapatkan kala memperkuat Kanada dalam ajang Uber Cup 2020 sebulan yang lalu.
"Saya masih kurang fit. (Sementara) Neslihan bermain sangat baik hari ini, dia mampu mengembalikan semua bola," ujarnya.
"Kondisi saya tak cukup baik untuk mengalahkannya hari ini. Saya kecewa karena saya tahu saya bisa melakukannya dengan lebih baik."
Kejutan juga terjadi di nomor ganda campuran, saat pasangan senior Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, kalah di pertandingan pertama.
Turun sebagai unggulan kelima, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying gagal mengatasi perlawanan pasangan non-unggulan Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman).
Peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu juga kalah dalam dua game langsung, yakni dengan skor 13-21, 19-21.
Ini jadi kali ketiga Chan Peng Soon/Goh Liu Ying tersingkir pada babak pertama dari empat turnamen yang mereka ikuti pasca-Olimpiade Tokyo 2020.
Namun, Ganda campuran peringkat delapan dunia itu masih punya kesempatan memperbaiki performa kala tampil di Indonesia Open 2021 pada pekan depan.
Sementara itu, hasil negatif diraih Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin yang tersingkir pada babak pertama.
Alfian Eko Prasetya/Masita Mahmudin tumbang di tangan ganda campuran unggulan keempat asal Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith.
Pasangan muda Indonesia ini harus mengakui keunggulan Eliis/Smith yang mengalahkan mereka dalam dua game langsung, 18-21, 15-21.
Pada hari ini, tuan rumah masih punya 10 wakil yang bakal berlaga pada babak pertama Indonesia Masters 2021.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Indonesia Masters lainnya:
Jadwal Indonesia Masters 2021: 11 Wakil Tuan Rumah Berlaga di Hari Pertama
4 Cerita Unik Jelang Indonesia Masters 2021, Munculnya The Bali Boys hingga Mabuk Salak
Indonesia Masters 2021: Gemilang di Hylo Open, Leo/Daniel Berani Pasang Target Juara