Hasil Grand Final Proliga 2023: Jakarta STIN BIN Menang Telak Atas Surabaya BIN Samator

Arin Nabila

Skor Editorial Team

Cover artikel Jakarta STIN BIN
Cover artikel Jakarta STIN BIN. (Grafis: Hendy/Skor.id)
  • Laga grand final Proliga 2023 perebutan peringkat ketiga kategori putra telah berlangsung pada Minggu (19/3/2023).
  • Jakarta STIN BIN keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Surabaya BIN Samator, 3-0.
  • Dengan hasil tersebut, Rivan Nurmulki dan kawan-kawan pun harus puas finis di posisi keempat.

SKOR.id - Laga grand final Proliga 2023 untuk memperebutkan peringkat ketiga kategori putra telah berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada Minggu (19/3/2023).

Jakarta STIN BIN keluar sebagai pemenang duel tersebut setelah unggul telak 3-0 (31-29, 25-23, 25-18) atas Surabaya BIN Samator.

Dengan hasil tersebut, Rivan Nurmulki dan kawan-kawan pun harus puas finis di posisi keempat.

Adapun sejak awal pertandingan, Surabaya BIN Samator terus unggul dalam perolehan poin, meski STIN BIN tetap menempel ketat.

Saat tertinggal 17-21 di set pertama, Jakarta STIN BIN mencoba bangkit dan mengejar ketertinggalan hingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 23-23.

Sayangnya saat mencapai set point pertama dalam kedudukan 25-24, pemain STIN BIN berulang kali gagal melakukan service yang membuat laga terus berlanjut hingga deuce 29-29.

Akhirnya dua poin terakhir berhasil direbut Jakarta STIN BIN untuk mengamankan set pertama setelah dua kali pukulan smash mereka gagal dibendung Surabaya BIN Samator.

STIN BIN kembali tertinggal lebih dulu di awal-awal set kedua. Dalam kondisi skor 4-7, Farhan Halim dan kawan-kawan mendapatkan momentum yang akhirnya mampu membuat kedudukan jadi imbang 7-7.

Jakarta STIN BIN pun akhirnya berbalik unggul dan terus memimpin perolehan skor hingga 21-17. 

Namun, Surabaya BIN Samator juga tak ingin menyerah begitu saja. Pertahanan STIN BIN sempat goyah setelah dibombardir serangan-serangan lawan yang akhirnya membuat duel kembali sengit di akhir-akhir set kedua dan skor imbang menjadi 22-22.

Tetapi, STIN BIN berhasil keluar dari situasi tersebut dan akhirnya kembali merebut kemenangan di set kedua dengan skor 25-23.

Mengantongi kemenangan dalam dua set pertama membuat kepercayaan diri Jakarta STIN BIN makin meningkat saat menghadapi set ketiga.

STIN BIN pun mendominasi jalannya laga dan sebaliknya Surabaya BIN Samator terus bermain di bawah tekanan.

Bermain lebih lepas dan terus menekan, STIN BIN mampu unggul jauh 20-13. Surabaya BIN Samator sempat memperkecil ketertinggal lewat spike-spike keras dari Rivan Nurmulki.

Tetapi, aksi-aksi tersebut masih belum cukup kuat untuk meredam serangan-serangan STIN BIN.

Akhirnya, laga perebutan peringkat ketiga berakhir setelah STIN BIN menutup set ketiga dengan kemenangan 25-18.

Selanjutnya, babak grand final Proliga 2023 berlanjut dengan laga perebutan juara atau peringkat pertama kategori putra. Sang juara bertahan, Jakarta Lavani akan ditantang Jakarta Bhayangkara Presisi.

RELATED STORIES

Final Proliga 2023: Taklukkan Jakarta Pertamina, Bandung bjb Pertahankan Gelar

Final Proliga 2023: Taklukkan Jakarta Pertamina, Bandung bjb Pertahankan Gelar

Bertanding lima set, Bandung bjb Tandamata tundukkan Jakarta Pertamina Fastron untuk pertahankan gelar juara Proliga.

Hasil Grand Final Proliga 2023: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Rebut Peringkat Tiga Putri

Kalahkan Jakarta BIN, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia sukses meraih peringkat ketiga Proliga 2023 putri.

Skor co creators network
RIGHT_ARROW
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
RIGHT_ARROW

THE LATEST

tidak melibatkan peralatan mewah apa pun. (Hendy AS/Skor.id)

All Culture

Cara Berlari bagi Pemula Total, Ikuti Pakar Ini

Bagi seorang pemula kardio, lari tampaknya sangat mudah dilakukan. Lagi pula, olahraga lari tidak melibatkan peralatan mewah apa pun.

Suryansyah | 25 Mar, 00:21

Cover Sepak Bola ASEAN (Dede Mauladi/Skor.id)

World

Merlion Cup 2023: Malaysia U-22 Menang, Singapura U-22 Tumbang

Malaysia U-22 dan Singapura U-22 beda hasil dalam laga pertama Merlion Cup 2023.

Estu Santoso | 24 Mar, 23:41

Cover MPL Indonesia Season 11. (Grafis Hendy AS/Skor.id)

Esports

Hasil MPL Indonesia Season 11 Hari Kedua Pekan Keenam: Geek Slate Tumbangkan RRQ Lagi

Pada hari ini Geek Slate menang dengan skor 2-1 atas RRQ di MPL Indonesia Season 11, dan membuat mereka lolos ke babak playoff.

Apriliandi Damar Priyambodo | 24 Mar, 22:54

Cover artikel pelatih timnas Jerman, Hansi Flick. (Deni Sulaeman/Skor.id)

World

Hansi Flick: Jerman Lupakan Bencana Piala Dunia, Fokus ke Euro 2024

Hansi Flick menegaskan Jerman kini telah melupakan mimpi buruk di Qatar dan fokus persiapan Piala Eropa 2024, di mana mereka jadi tuan rumah.

Dewi | 24 Mar, 22:50

Spanyol vs Norwegia di Kualifikasi Euro 2024, Alvaro Morata dan Martin Odegaard (Dede Mauladi/Skor.id).

World

Prediksi dan Link Live Streaming Spanyol vs Norwegia di Kualifikasi Euro 2024

Berikut ini prediksi pertandingan dan link live streaming laga Spanyol vs Norwegia pada Kualifikasi Piala Eropa 2024 (Euro 2024).

Pradipta Indra Kumara | 24 Mar, 22:42

Cover artikel Swiss Open 2023

Badminton

Swiss Open 2023: Apri/Fadia dan Gregoria Berdiri di Semifinal

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadanti dan Gregoria Mariska Tunjung menjadi dua wakil Indonesia tersisa yang menembus semifinal Swiss Open 2023.

Aditya Fahmi Nurwahid | 24 Mar, 22:18

World

VIDEO: Yang Wajib Diketahui tentang Prancis vs Belanda

Video soal sederet fakta yang perlu diketahui tentang pertandingan antara Prancis melawan Belanda (25/3/2023) di Kualifikasi Piala Eropa 2024.

Igor Hakim | 24 Mar, 22:12

Cover Piala Dunia U-20 2023. (Hendy AS/Skor.id)

National

Masyarakat Harus Jaga Citra Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Polemik menyangkut partisipasi timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023 jangan sampai membuat semua persiapan sia-sia.

Sumargo Pangestu | 24 Mar, 21:51

Ilustrasi legenda NBA World B. Free Skor.id

Basketball

World B Free, Shooting Guard Mematikan pada NBA Era 80-an

Nama Kobe Bryant dan Michael Jordan bisa disebut sebagai Shooting Guard Terbaik NBA sepanjang masa, tapi tahukah anda soal sosok World B Free yang tak kalah kerennya?

Aditya Fahmi Nurwahid | 24 Mar, 21:42

Gelandang Manchester United, Casemiro (Ilustrasi: Abdul Rohim/Skor.id).

World

Casemiro Dukung Carlo Ancelotti Latih Timnas Brasil

Gelandang Manchester United, Casemiro mendukung bos Real Madrid, Carlo Ancelotti untuk mengisi posisi pelatih kepala Tim Nasional Brasil.

Igor Hakim | 24 Mar, 21:31

Load More Articles