- Indonesian Racing Gresini menempatkan Gabriel Rodrigo dan Jeremy Alcoba menembus zona Q2 berdasar hasil kombinasi FP1-3 Moto3 GP Catalunya 2021.
- Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang (Honda Team Asia) sukses mempertajam catatan waktunya tetapi belum cukup untuk menembus Q2.
- Persaingan bakal alot karena rider tercepat hingga posisi ke-14 dari hasil kombinasi FP1-3 MotoGP Catalunya 2021 berjarak kurang dari satu detik.
SKOR.id - Latihan bebas ketiga (FP3) Moto3 GP Catalunya 2021 baru saja tuntas digelar di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Spanyol pada Sabtu (5/6/2021).
Sesi ini sangat penting karena menjadi kesempatan terakhir bagi para rider mempertajam catatan lap terbaik masing-masing di sepanjang akhir pekan.
Apalagi penghuni peringkat 1-14 berdasar hasil kombinasi FP1-3 Moto3 GP Catalunya 2021 berhak langsung tampil pada sesi kualifikasi kedua (Q2) nanti.
Meski demikian, para pembalap tampak seperti kurang bergairah untuk mencatatkan putaran tercepat dalam sesi FP3 yang berlangsung pagi waktu setempat.
Ketika sesi menyisakan kurang dari tiga menit, barulah semua rider turun ke lintasan untuk melakukan putaran terakhir.
Banyak pembalap yang berhasil mempertajam catatan waktunya dan hal itu turut memengaruhi persaingan perebutan zona top 14.
Stefano Nepa (BOE Owlride) tampil sebagai pembalap tercepat pada sesi FP3 dengan catatan waktu terbaik 1 menit 47,761 detik.
Torehan pria asal Italia tersebut juga menjadi yang tercepat berdasar hasil kombinasi FP1-3 Moto3 GP Catalunya.
???? @stefanonepa82 springs a surprise!
The young Italian grabs top spot as @37_pedroacosta misses out on Q2! ????#Moto3 | #CatalanGP ???? pic.twitter.com/bIGrcZOdng— MotoGP™???? (@MotoGP) June 5, 2021
Sementara itu, posisi kedua menjadi milik Gabriel Rodrigo dari tim Indonesian Racing Gresini. Pembalap Argentina tersebut lebih lambat 0,048 detik saja dari Stefano Nepa.
Sedangkan peringkat ketiga diisi oleh Tatsuki Suzuki (SIC58 Squadra Corse) yang catatan waktunya terpaut 0,024 detik dari Gabriel Rodrigo.
Persaingan akhir pekan nanti tampaknya bakal ketat mengingat catatan waktu terbaik pembalap tercepat hingga posisi ke-21 hanya berjarak kurang dari satu detik.
Pada sisi lain, Indonesian Racing Gresini juga berhasil menempatkan Jeremy Alcoba berada di zona top 14 sehingga berhak menembus Q2.
Catatan waktu 1 menit 48,157 detik yang dibukukan pada FP3 menempatkan Jeremy Alcoba berada di peringkat delapan secara kombinasi.
Sedangkan Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang akan memulai kualifikasi Moto3 GP Catalunya 2021 dari Q1.
Hal itu terjadi setelah Andi Gilang hanya mampu mencatatkan 1 menit 49,332 detik yang menempatkannya di posisi ke-24 berdasar hasil FP kombinasi.
Meski demikian, catatan rider Honda Team Asia tersebut mengalami progres setelah tak tampil maksimal pada FP2 gegara crash.
Berikut hasil kombinasi FP1-3 Moto3 GP Catalunya 2021:
???? @stefanonepa82 sets the pace in FP3!
No shortage of big names lining up in Q1 this afternoon! ????#Moto3 | #CatalanGP ???? pic.twitter.com/GeEeWTl2lq— MotoGP™???? (@MotoGP) June 5, 2021
Selanjutnya, sesi kualifikasi Moto3 GP Catalunya 2021 bakal digelar pada hari ini mulai pukul 17.35 WIB.
Sesi diawali dengan Q1 yang memperebutkan empat slot tercepat yang nantinya berhak gabung bersaing dengan 14 pembalap lainnya pada sesi Q2.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Balap Lainnya:
Hasil FP1 Moto3 GP Catalunya 2021: Sergio Garcia Tercepat, Andi Gilang Nangkring di Posisi Ke-17
Hasil FP2 Moto3 GP Catalunya 2021: Andi Gilang Terpuruk usai Crash di Awal Sesi