- Sam Lowes (Elm Marc VDS Racing Team) menjadi pembalap dengan catatan lap terbaik sepanjang tiga sesi latiha bebas Moto2 GP Qatar 2021.
- Dua pembapal Pertamina Mandalika SAG Team, Bo Bendsneyder dan Thomas Luthi, meraih hasil impresif dengan menempati zona Q2.
- Mayoritas pembalap Moto2 kesulitan mempertajam catatan waktu pada sesi FP3 yang digelar di kondisi yang tak ideal dibanding FP2 GP Qatar 2021.
SKOR.id - Sam Lowes tampil sebagai pembalap dengan catatan lap tercepat berdasar hasil kombinasi tiga sesi latihan bebas (free practice/FP) Moto2 GP Qatar 2021.
Selama dua hari, 26-27 Maret, 30 pembalap Moto2 2021 telah mendapat kesempatan untuk menjajal Sirkuit Losail, Qatar.
Hasil sesi ini cukup penting mengingat 14 pembalap dengan catatan waktu tercepat kombinasi tiga sesi FP berhak untuk langsung tampil pada sesi kualifikasi kedua (Q2).
Sementara sisanya harus lebih dulu bersaing memperebutkan empat slot pembalap tercepat pada Q1 yang kemudian berhak untuk ikut tampil pada Q2 Moto2 GP Qatar 2021.
Pembalap Elm Marc VDS Racing Team, Sam Lowes, tampil sebagai pembalap dengan catatan waktu tercepat sepanjang tiga sesi FP Moto2 GP Qatar 2021.
Pembalap Inggris itu menempati posisi puncak berkat catatan waktu terbaik 1 menit 58,959 detik yang dibukukannya pada sesi FP2, Jumat (26/3/2021).
Catatan ini sangat impresif mengingat Lowes menjadi satu-satunya pembalap Moto2 yang mampu menembus 1 menit 58 detik sepanjang sesi latihan bebas GP Qatar 2021.
Hasil tersebut menjadi sinyal positif bagi Lowes yang diprediksi kembali menjadi kandidat juara dunia Moto2 layaknya musim lalu.
Sementara itu, pembalap tercepat kedua dalam sesi FP Moto2 GP Qatar 2021 ditempati oleh Marco Bezzecchi.
Pembalap SKY Tacing Team VR46 tersebut menduduki peringkat kedua dengan catatan waktu terbaik 1 menit 59,063 detik.
Komposisi top 3 dilengkapi dengan kehadiran Joe Roberts (Italtrans Racing Team) dengan putaran terbaik 1 menit 59,272 detik yang dibukukan pada sesi FP2.
No improvers in FP3 means no change to the combined times! @SamLowes_22 heads up the top 14 advancing through to #Moto2 Q2! #QatarGP ???????? pic.twitter.com/HJhBwAb8UY— MotoGP™ (@MotoGP) March 27, 2021
Pada sisi lain, Pertamina Mandalika SAG Team menuai hasil positif dengan menempatkan kedua pembalapnya berada dalam zona Q2.
Bo Bendsneyder yang sempat mengalami crash pada awal sesi FP3 berhasil menduduki peringkat keenam.
Posisi tersebut menjadi milik Bo Bendsneyder berkat catatan waktu 1 menit 59,422 detik yang dicetaknya pada sesi FP2.
Rekan setim Bo Bendsneyder, Thomas Luthi, bertengger di peringkat ke-13 dengan catatan lap terbaik 1 menit 59,809 detik.
Secara umum, para pembalap memang kesulitan memperbaiki catatan waktunya sepanjang 40 menit berlangsungnya FP3.
Sesi FP2 yang berlangsung pada Jumat malam menjadi waktu yang ideal untuk mencatatkan waktu tercepat dibanding FP1 dan FP3 yang digelar siang hari.
Apalagi sesi kualifikasi dan balapan Moto2 GP Qatar 2021 akan digelar pada malam hari waktu setempat.
Berikut hasil kombinasi sesi FP1-3 Moto2 GP Qatar 2021:
#Moto2 free practice comes to a close!
18 riders separated by one second as they head for qualifying next! #QatarGP ???????? pic.twitter.com/vU9eg9YmfH— MotoGP™ (@MotoGP) March 27, 2021
Setelah ini, para pembalap Moto2 bakal memiliki waktu istirahat sekitar tiga jam sebelum turun pada sesi kualifikasi.
Sesi kualifikasi GP Qatar 2021 untuk kelas Moto2 dijadwalkan berlangsung mulai pukul 22.25 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Balap Lainnya:
Luca Marini: Moto2 Ajang Para Rider di Gembleng Menuju Debut MotoGP
Stiker Gresini Terpampang di Motor Gresini Racing Moto2 dan Moto3