SKOR.id - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mengakhiri perjalanan di turnamen bulu tangkis Spain Masters 2023 sebagai runner up.
Kepastian didapat usai Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kalah dalam laga yang digelar di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol pada Minggu (2/4/2023).
Ganda campuran PB Djarum tersebut kalah straight game 20-22, 18-21 dari Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark) yang berstatus unggulan kedelapan.
Dengan demikian, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus kembali menunda momen buka puasa gelar setelah terakhir jadi juara All Englan 2020.
Jalannya Pertandingan
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti memulai laga dengan cukup baik dan mampu keluar dari tekanan Mathias Christiansen/Alexandra Boje di awal laga.
Ganda campuran peringkat ke-47 dunia tersebut pun sempat memimpin jauh 8-3 sebelum menutup interval dengan keunggulan 11-8.
Momentum positif itu pun terus dipertahankan duo PraMel hingga mencapai game point dengan skor 20-18 atas pasangan Denmark.
Sayang, fokus Praveen/Melati seperti buyat jelang akhir gim pertama hingga akhirnya sang rival menyamakan kedudukan menjadi 20-20.
Gim pertama yang secara umum dikuasai pasangan Indonesia justru berbalik arah di ujung laga. Praveen/Melati kalah 20-22.
Kekalahan di gim pertama tampaknya cukup memengaruhi start pasangan berjuluk Honey Couple tersebut di awal gim kedua.
Hingga interval gim kedua, Praveen/Melati masih kesulitan untuk menembus pertahanan sang rival sehingga tertinggal 7-11.
Serangan Praveen/Melati sempat membuahkan hasil selepas interval karena mereka perlahan memperkecil jarak dari pasangan Denmark.
Jumping smash Praveen dari sisi lapangan belakang sempat membawa pasangan binaan PB Djarum berbalik unggul dari 12-14 menjadi 15-14.
Setelah beberapa kali saling mengejar angka, Praveen/Melati akhirnya harus puas keluar runner-up Spain Masters 2023 setelah kalah 18-21 di akhir gim kedua.
Meskipun gagal juara, hasil di Spain Masters 2023 ini menjadi penanda awal kebangkitan Praveen/Melati di level top bulu tangkis dunia.
Pasalnya, Praveen/Melati menghadapi berbagai rintangan mulai dari rumor perselisihan internal, didepak dari Pelatnas, hingga cedera selama dua tahun terakhir.
Setelah Spain Masters 2023, Praveen/Melati akan melanjutkan tur Eropa ke Orleans Masters 2023 di Orleans, Prancis, pada 4-9 April.