SKOR.id - Timnas U-16 Indonesia kembali menuai kemenangan pada laga kedua mereka di Grup A ASEAN U-16 Championship 2024.
Kali ini, mereka berhasil menumbangkan perlawanan Filipina U-16, skor 3-0, di Stadion Manahan, Solo, Senin (24/6/2024) malam WIB.
Dua gol kemenangan tim Garuda Muda, julukan Timnas U-16 Indonesia, dicetak oleh Evandra Florasta pada menit ke-65 dan Mochamad Mierza Firjatullah (71’ dan 90+2’).
Kemenangan ini membuat Timnas U-16 Indonesia memuncaki klasemen Grup A dengan enam poin dari dua laga. Jumlah poin ini sama dengan Laos U-16 yang di laga lainnya juga berhasil menang atas Singapura dengan skor 2-1.
Sebaliknya, kekalahan ini membuat Filipina dipastikan tidak bisa lolos ke babak selanjutnya.
Laga penentuan juara Grup A akan tersaji antara Indonesia U-16 vs Laos U-16 di Stadion Manahan, Kamis (27/6/2024) nanti.
Babak Pertama
Timnas U-16 Indonesia langsung tampil mendominasi sejak menit awal pertandingan. Ancaman pertama diberikan lewat tembakan dari luar kotak penalti yang dilepaskan Lucas Raphael Lee. Namun bola masih melenceng dari gawang.
Tekanan demi tekanan terus dilakukan skuad asuhan Nova Arianto. Namun, I Putu Panji Apriawan dan kawan-kawan cukup kesulitan untuk membongkar rapatnya pertahanan yang dibangun para pemain Filipina U-16.
Beberapa peluang kembali dihasilkan. Mulai dari sepakan Fadly Alberto Hengga hingga Ida Bagus Putu Cahya di depan gawang masih belum bisa membobol gawang Filipina U-16.
Begitu juga tendangan Evandra Florasta di dalam kotak penalti juga masih bisa ditepis kiper Filipina U-16, Enrique Santino Francisco Sunico.
Pun sundulan Ida Bagus Putu Cahya Pramana yang menyambut umpan sepak pojok masih bisa diantisipasi Enrique Santino.
Para pemain Filipina U-16 pun sangat kesulitan untuk bisa memberikan ancaman ke gawang Indonesia U-16.
Hingga babak pertama usai, skor tetap tanpa gol.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Timnas U-16 Indonesia kembali tampil menekan. Tendangan mendatar dari luar kotak penalti yang dilepaskan Evandra masih bisa diantisipasi Enrique Santino.
Tekanan demi tekanan yang dilakukan Indonesia U-16 akhirnya berbuah gol pada menit ke-65. Adalah Evandra Florasta yang berhasil mencetak gol dengan memanfaatkan bola di depan gawang Filipina. Skor pun berubah 1-0.
Unggul satu gol tidak membuat para pemain Timnas U-16 Indonesia mengendurkan serangan. Tim Garuda Muda akhirnya menambah gol lagi pada menit ke-71, lewat Mochamad Mierza Firjatullah yang memanfaatkan umpan terobosan Fadly Alberto Hengga. Skor kembali berubah 2-0.
Tekanan demi tekanan terus diberikan para pemain Indonesia U-16 ke gawang Filipina U-16. Hingga akhirnya, Mierza kembali memperbesar keunggulan timnya menjadi 3-0, lewat tendangan di dalam kotak penalti pada menit ke-90+2.
Itu menjadi gol penutup di laga ini, Indonesia U-16 pun menuai tiga poin.
Susunan Pemain Utama
Filipina U-16: 1-Enrique Santino Francisco Sunico; 3-Zachary Olive Comendador Dalman, 4-Elijah Domeczeck Poliquit Sarana, 2-Peter Joaquin Gauzon Mirasol, 5-Michael James Mariona Maniti; 6-Jimm Leowell Sambalod Fabela, 9-Matthew John Sixto Atienza Steen, 10-Tobias Briones Paulino, 13-Joshua Gabriel Pampliega Moleje; 15-Edvard James Bukunmi Balbalin Omitade, 21-Rogelio III Santos Brizuela
Pelatih: Yuki Matsuda
Indonesia U-16: 22-Muhamad Nur Ichsan; 2-Dafa Zaidan El Fikri, 3-Ida Bagus Putu Cahya Pramana, 4-I Putu Panji Apriawan; 13-Andi Faith Jamaludin Rachman, 15-Azizu Milanesta, 6-Evandra Florasta, 11-Lucas Raphael Lee; 10-Fadly Alberto Hengga, 20-Josh Holong Junior, 21-Fandi Ahmad Muzaki
Pelatih: Nova Arianto