- Hasil Liga Europa, Barcelona 0-0 Galatasaray.
- Barcelona gagal meraih kemenangan saat bermain di Camp Nou.
- Barcelona akan kembali bertemu pada leg kedua 16 besar Liga Europa.
SKOR.id - Barcelona gagal menang saat menjamu Galatasaray pada leg pertama 16 besar Liga Europa 2021-2022.
Barcelona bermain imbang tanpa gol saat melawan Galatasaray dalam laga Liga Europa yang dihelat pada hari Jumat (11/3/2022) dini hari WIB.
Hasil ini akan menguntungkan Galatasaray yang menjadi tuan rumah pada leg kedua.
Kedua tim akan kembali bertemu pada leg kedua 16 besar Liga Europa, Jumat (18/3/2022) dini hari WIB.
Sejak awal, Barcelona bermain seperti biasa. Mereka selalu mengandalkan penguasaan bola dan umpan-umpan satu-dua.
Kiper Galatasaray, Inaki Pena, tampil cukup brilian pada babak pertama. Pemain milik Barcelona yang dipinjamkan ke klub Turki itu menggagalkan sejumlah peluang dari tim tuan rumah.
Barcelona punya peluang mencetak gol pada menti ke-24 melalu tendangan bebas yang dilesatkan Memphis Depay. Tetapi Pena mampu menghalau bola yang melaju ke sebelah kanan gawang.
Galatasaray juga mampu memberikan perlawanan melalui serangan balik mereka. Kerem Akturkoglu hampir mencetak gol pada menit ke-36 setelah melakukan aksi individu.
Beruntung, tembakan Akturkoglu berhasil diblok Eric Garcia dan melambung tipis di atas mistar gawang.
Depay kembali mendapatkan peluang pada menit ke-42. Ia melepas tembakan plesing ke sebelah kanan tapi kembali mampu digagalkan Pena.
Hingga babak pertama berakhir, Barcelona masih bermain 0-0 melawan Galatasaray.
Di awal babak kedua, Blaugrana tidak tanggung-tanggung untuk melakukan tiga pergantian pemain langsung.
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, tampil lebih menyerang di babak kedua.
Beberapa kali Adama Traore, Memphis Depay, serta Ousmane Dembele berusaha memberikan tekanan.
Salah satu peluang emas Barcelona di babak kedua tercipta pada menit ke-75. Berawal dari umpan Adama Traore yang menyebabkan kemelut di depan gawang Galatasaray.
Pierre-Emerick Aubameyang memberikan seidkit sentuhan dan mengarahkan bola ke Frenkie de Jong. Sayang, pemain Belanda tersebut gagal mengonversikannya menjadi gol usai membentur tiang dan kemudian diamankan Pena.
Galatasaray mampu menciptakan peluang pada menit ke-78 melalui Bafetimbi Gomis. Ia mendapatkan umpan dari Patrick van Aanholt dan membobol gawang Barcelona.
Akan tetapi, setelah dicek melalu VAR wasit memutuskan sang pemain berada dalam posisi offside.
Hingga pertandingan berakhir, Barcelona dan Galatasaray tetap bermain imbang 0-0.
Fakta Menarik Barcelona vs Galatasaray:
- Jordi Alba mencapai 100 penampilan di kompetisi Eropa (Liga Europa dan Liga Champions).
- Jordi Alba menjadi bek keempat yamg paling sering tampil di Eropa, setelah Gerard Pique (110), Jerome Boateng (102), serta Sergio Ramos (101).
- Xavi Hernandez menjadi pelatih kedua dalam sejarah Barcelona yang dua kali berutut-turut gagal menang di kandang dalam kompetisi Eropa, setelah Louis van Gaal.
Barcelona 0-0 Galatasary
Gol: -
Susunan Pemain:
Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Sergino Dest, Ronald Araujo/Gerard Pique 46', Eric Garcia, Jordi Alba; Nico Gonzalez/Sergio Busquets 46', Frenkie de Jong, Pedri; Adama Traore/Luuk de Jong 80', Ferran Torres/Ousmane Dembele 46', Memphis Depay/Pierre-Emerick Aubameyang 46'
Pelatih: Xavi Hernandez
Galatasaray (4-2-3-1): Inaki Pena; Sacha Boey, Victor Nelsson, Marcao, Patrick van Aanholt; Taykab Antalyali, Berkan Kutlu; Ryan Babel/Emre Kilinc 68', Sofiane Feghouli/Alexandru Cicaldau 79', Karem Akturkoglu/Baris Alper Yilmaz 90'; Mostafa Mohamed/Bafetimbi Gomis 68'
Pelatih: Domenec Torrent
Kartu Kuning: Berkan Kutlu, Memphis Depay, Taylan Antalyali, Jordi Alba
Kartu Merah:
Wasit: Benoit Bastien (Prancis)
Stadion: Camp Nou
Berita Sepak Bola Internasional lainnya:
VIDEO: Xavi Hernandez Emoh Barcelona Dapat Label Favorit di Liga Europa
Pep Guardiola: Memiliki Lionel Messi seperti Memiliki Michael Jordan di Basket