- Republik Ceko dan Belgia menjadi tim selanjutnya yang berhak lolos ke perempat final Piala Eropa 2020.
- Belanda secara mengejutkan kalah dari Republik Ceko.
- Belgia dipastikan lolos usai menyingkirkan Portugal.
SKOR.id - Hasil kejutan terjadi pada hari kedua babak 16 besar Piala Eropa 2020 alias Euro 2020.
Dua pertandingan lanjutan babak 16 Piala Eropa 2020 telah selesai digelar hingga hari Senin (28/6/2021) dini hari WIB.
Dua laga tersebut mempertemukan Belanda vs Republik Ceko serta Belgia vs Portugal.
Hasil kejutan terjadi pada laga Belanda melawan Republik Ceko.
Baca Juga: Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Belanda yang tampil ngegas di babak penyisihan grup secara mengejutkan harus tersingkir dari Euro 2020.
Bermain dengan 10 orang, Belanda takluk dari Republik Ceko dengan skor 0-2.
Hasil itu membuat Republik Ceko berhak melaju ke babak perempat final dan akan menantang Denmark yang sudah lolos terlebih dahulu.
Di pertandingan lain, Belgia sukses menyingkirkan sang juara bertahan Portugal.
Belgia berhasil menang dengan skor tipis 1-0 atas Portugal lewat gol semata wayang Thorgan Hazard.
Kemenangan ini membuat Belgia melaju ke babak perempat final dan sudah ditunggu oleh Italia.
Berikut hasil babak 16 besar Piala Eropa 2020:
Belanda 0-2 Republik Ceko
Gol: Tomas Holes 68', Patrik Schick 80'
Belgia 1-0 Portugal
Gol: Thorgan Hazard 42'
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BINTANG @J_League_En DI PIALA EROPA
Thomas Vermaelen bukan jadi pemain Liga Jepang pertama yang berlaga di gelaran Euro.
Siapa saja mereka?
Selengkapnya: https://t.co/djfQUcjbTw pic.twitter.com/fAFwUomgHz— SKOR.id (@skorindonesia) June 25, 2021
Berita Piala Eropa 2020 Lainnya:
Tumbal Kemenangan Belgia atas Portugal: Cederanya De Bruyne dan Eden Hazard