- Neymar pamer koleksi terbaru PUMA saat menghadiri premiere The Batman di Paris.
- Koleksi itu diberi nama PUMA x Batman Future Z 1.3.
- Itu merupakan kolaborasi PUMA dan DC Comics.
SKOR.id - Neymar baru-baru ini menghadiri premiere film terbaru 'The Batman' di Prancis, mengobrol dengan Dark Knight dan Catwoman baru, Robert Pattinson dan Zoe Kravitz.
Namun, saat berada di sana, bintang Paris Saint-Germain itu mengambil kesempatan untuk memamerkan sekilas generasi teranyar PUMA x Batman Future Z 1.3.
Bukan rahasia lagi bahwa pesepakbola asal Brasil itu adalah penggemar berat sosok Batman.
Gambar dirinya yang setengah Joker dan setengah Dark Knight - Ksatria Kegelapan - terlihat tergantung di dinding di rumahnya dalam film dokumenter Netflix Brasil, dan ia sering melihat dua tokoh itu sebagai representasi dari karakternya, seperti dirasakan oleh publik.
Jadi, berita bahwa sponsornya, PUMA, terhubung dengan DC Comics, dan khususnya Batman jelas bagaikan musik di telinga striker PSG tersebut.
Kolaborasi antara PUMA dan DC Comics ini pertama kalinya diumumkan Neymar pada bulan Oktober 2021, setelah trailer baru film tersebut dirilis.
Ketika itu Neymar mengatakan: “Hai para penggemar DC. Saya sangat bersemangat untuk film Batman yang baru. Saya selalu menjadi penggemar berat yang senang menjadi bagian dari acara tersebut. Terima kasih untuk semuanya. Sangat bersemangat."
View this post on Instagram
"Saya berharap warisan Batman ini akan panjang sehingga akan ada lebih banyak lagi yang akan datang. Ciao PUMA, Batman, kita bersama.”
Jadi, selain untuk melihat Batmobile baru, premiere 'The Batman' terbukti menjadi panggung yang sempurna bagi Neymar untuk mengungkap Future Z generasi berikutnya dari koleksi PUMA x Batman yang akan datang.
Boot baru memiliki warna dasar gelap dengan logo Batman terpasang di lidah dan tumit.
Untuk teknologinya, tidak banyak yang diketahui pada tahapan ini, tetapi para pesepakbola seperti James Maddison dan Neymar sendiri telah terlihat mengujinya.
Dikabarkan bahwa Future Z akan tiba bersama Ultra (walaupun belum ada tanda-tandanya) dan satu set sepatu kets, termasuk PUMA Suede, Fierce 2, RS-X, Mayze dan dua Court Riders, serta berbagai macam pakaian, semua diselaraskan dengan tampilan Gotham City.
Ini bukan pertama kalinya Batman terjun ke dunia sepak bola, dengan aksi serupa juga telah dilakukan Under Armour untuk merilis Batman v Superman: Dawn of Justice pada 2016.
Namun, perbedaan besar dengan yang satu itu adalah bahwa dia tidak memiliki representasi yang tepat di lapangan, sedangkan kali ini Anda membayangkan Neymar pasti akan mengenakan Future Z di pertandingan mendatang.
Belum ada berita tentang tanggal rilis resmi untuk koleksi PUMA x Batman, tetapi film The Batman akan tiba di bioskop-bioskop mulai 4 Maret.***
Berita Neymar Lainnya:
Neymar Pernah Menolak Tawaran Real Madrid
Bos MLS Menolak Rencana Neymar Pensiun di Amerika Serikat
Bukan Barcelona atau PSG, Ini Klub Impian Neymar