- M Rifqi Fitriadi berhasil meraih kemenangan pada laga perdana Davis Cup 2022.
- Rifqi menundukkan Francisco Lamas Villaroel dalam dua set langsung.
- Rifqi mengatakan pertandingan tidak mudah karena karakter lapangan lambat.
SKOR.id - M Rifqi Fitriadi berhasil memberikan angka pertama kepada Indonesia dalam laga playoff Grup II Davis Cup 2022 menghadapi Venezuela di Stadion Tenis Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat (4/3/22).
Menghadapi Francisco Lamas Villaroel, petenis 23 tahun tersebut sukses menang dengan dua set langsung, 6-3, 6-4.
Karakter lapangan keras di Stadion Tenis GBK sendiri tergolong lambat. Hal ini cukup menyulitkan M Rifqi Fitriadi saat bertanding.
Pasalnya, ia tidak bisa menerapkan gaya main agresif seperti biasanya. Ia harus banyak menyerang dari baseline sebab memang itulah cara bermain di lapangan dengan permukaan lambat.
"Karakter permukaan lapangan di Stadion Tenis GBK sendiri sangat-sangat lambat, meskipun ini adalah lapangan keras," ucap Rifqi Fitriadi.
"Jadi saya agak merubah pattern permainan saya. Saya jadi lebih banyak menyerang dari baseline karena inilah yang memang harus dilakukan pada pertandingan di lapangan lambat."
Selain itu, Rifqi Fitriadi lebih banyak melakukan twist saat serve. Hal ini jelas membuat pantulan bola lebih tinggi dan menyulitkan Villaroel.
"Ya intinya memang harus mengakali seperti itu. Penyesuaian terhadap karakter lapangan sudah saya lakukan," Rifqi Fitriadi menuturkan.
Adapun pada hari kedua, Fitriadi akan kembali turun di nomor tunggal. Ia akan berhadapan dengan, Luis David Martinez.
Rifqi jelas sangat berharap bisa kembali menyumbangkan poin. Dia terlebih dahulu melihat permainan Martinez saat menghadapi Christopher Rungkat.
Berita Tenis Lainnya:
Sistem Zona Dihapus, Christopher Rungkat Sebut Versi Baru Davis Cup Kurang Efisien
Cedera Pinggang, Langganan Tim Davis Cup Indonesia Ini Tumbang di Mandiri Tennis Open