- Grand Final Ladies Tournament adalah turnamen PUBG Mobile yang diikuti oleh tim PUBG Mobile Ladies atau perempuan di Indonesia.
- Akan ada 16 tim PUBG Mobile Perempuan yang bertanding di Grand Final Ladies Tournament pada Sabtu (22/8/2020) dan Minggu (23/8/2020).
- Empat tim terbaik dari Ladies Tournament PMPL Indonesia Season 2 akan menjadi wakil dari Indonesia di turnamen PUBG Mobile perempuan se-Asia Tenggara.
SKOR.id - PMPL Indonesia Season 2 yang memasuki pekan kedua akan diramaikan dengan Grand Final Ladies Tournament.
Grand Final Ladies Tournament adalah turnamen PUBG Mobile yang diikuti oleh tim PUBG Mobile Ladies atau perempuan di Indonesia.
Akan ada 16 tim PUBG Mobile Perempuan yang bertanding di Grand Final Ladies Tournament pada Sabtu (22/8/2020) dan Minggu (23/8/2020).
Dua tim yakni Belletron Ace dan Aerowolf Zoo langsung lolos ke grand final karena merupakan tim undangan.
Sementara 14 tim lain merupakan tim-tim terbaik dari 128 tim yang mengikuti babak kualifikasi.
ONIC Glory, Morph Eternity, ION Esport, dan BOOM Siren adalah sebagian dari 14 tim lain yang lolos ke Grand Final.
Tim-tim di Grand Final Ladies Tournament PMPL Indonesia Season 2 ini akan memperebutkan hadiah sebesar Rp 50 juta.
Akan ada 8 round secara total yang bakal dimainkan oleh 16 tim PUBG Mobile perempuan yang lolos ke Grand Final.
Dalam satu hari tim-tim di Grand Final Ladies Tournament PMPL Indonesia Season 2 akan memainkan 4 round.
Selain berduel di dalam negeri di Ladies Turnament PMPL Indonesia Season 2, tim PUBG Perempuan ini berpeluang jadi wakil Indonesia di turnamen internasional.
Empat tim terbaik dari Ladies Tournament PMPL Indonesia Season 2 akan menjadi wakil dari Indonesia di turnamen PUBG Mobile perempuan se-Asia Tenggara.
4 tim dari Indonesia nantinya akan berduel dengan tim-tim PUBG Mobile perempuan dari Malaysia/Singapura, Filipina, Thailand, Myanmar, dan Vietnam.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Catatan The Pillars Slayer dalam PMPL Indonesia Season 2 Pekan Pertamahttps://t.co/ARMx13OuK7— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 18, 2020
Berita PMPL Indonesia Season 2 lainnya:
Susunan Grup PMPL Indonesia Season 2 Pekan Kedua
5 ''Alien'' Paling Mematikan dalam PMPL Indonesia Season 2 Pekan Pertama
Baru 3 Hari, 3 Tim PMPL Indonesia Season 2 Kantongi Lebih dari Rp15 Juta