SKOR.id - Bintang Denver Nuggets, Nikola Jokic, menggebrak Final NBA saat Denver mengalahkan Miami Heat 104–93, Jumat (1/6/2023), dan memimpin seri 1-0.
Jokic melakukan triple-double ke keranjang Miami Heat dalam debutnya di Final. Sebuah capaian mengulang aksi Jason Kidd pada 2002.
The 'Joker' - julukan sang pemain dari para penggemar Denver Nuggets mencatatkan 27 poin, 10 rebound, dan 14 assist pada malam itu.
Seperti yang telah dia lakukan sepanjang musim dan kala memasuki babak playoff, Jokic terlihat menunjuk ke telapak tangannya setelah pertandingan. Gestur ini memunculkan tanda tanya, apa artinya?
Ternyata, selebrasi tersebut bukan merupakan ajang pamer sang prmain yang berusaha menggapai cincin juara NBA pertamanya. Namun, isyarat tunjuk jari merupakan isyarat kepada putrinya yang masih kecil, Ognjena, di tribun, isyarat yang dia berikan kembali kepadanya sebelum dia turun dari lapangan.
Ini menjadi bagian yang dipatenkan menjadi rutinitas usai laga oleh megabintang Nuggets. Hanya saja, tidak memiliki kaitan apapun ke cincin kejuaraan NBA, seperti yang diasumsikan banyak orang setelah melihat video gestur tersebut.
"Itu hanya sebuah lagu yang kami nyanyikan," kata Jokic saat diwawancarai SportsCenter setelah Nuggets memimpin seri 3-0 atas Los Angeles Lakers di final Wilayah Barat.
"Ini bukan masalah besar, tapi dia menyukainya, dan aku hanya ingin menjalin hubungan dengannya."
Jokic menunjuk ke tangan kirinya, yang memakai cincin kawin saat dia tidak berada di lapangan. Saat bermain, Jokic mengikatkan cincin kawinnya ke tali salah satu sepatunya, isyarat lain yang menunjukkan betapa pentingnya keluarga baginya.
"Saya melihatnya karena saya memiliki sesuatu yang lebih penting di rumah daripada bola basket," kata Jokic sebelum Final NBA dimulai, mengacu pada perannya sebagai suami dan ayah.
Pencari gelar pertama
Denver Nuggets tidak pernah menjadi juara kompetiyi NBA. Mereka bahkan tidak pernah sampai sejauh ini di babak playoff. Musim 2023 mrnjadi capaifn terbaik dalam sejarah klub, tapi mereka bukan satu-satunya yang belum memiliki gelar.
Charlotte Hornets, LA Clippers, Memphis Grizzlies, Minnesota Timberwolves, dan New Orleans Pelicans juga belum pernah tampil di NBA Finals 'seumur hidup' mereka.
Di sisi lain, Phoenix Suns, Utah Jazz, Brooklyn Nets, Orlando Magic dan Indiana Pacers adalah satu-satunya tim aktif yang tampil di Final dan gagal meraih gelar.