- Barcelona tertarik memboyong pemain Liverpool, Georginio Wijnaldum.
- Liverpool pun mematok harga Rp294 miliar untuk Georginio Wijnaldum.
- Hasil penjualan Georginio Wijnaldum bakal digunakan Liverpool untuk mendapatkan pemain Bayern Munchen, Thiago Alcantara.
SKOR.id - Liverpool dikabarkan telah mematok harga gelandang Georginio Wijnaldum yang menjadi incaran Barcelona.
Barcelona harus mengeluarkan biaya 15 juta pounds (Rp294 miliar) jika ingin memboyong Georginio Wijnaldum ke Camp Nou.
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, sangat menginginkan kehadiran Georginio Wijnaldum di skuadnya.
Pasalnya, keduanya sudah saling mengenal saat bekerja sama di timnas Belanda. Koeman adalah pelatih timnas Belanda sebelum menjadi juru taktik baru Barcelona.
Sejauh ini, Blaugrana hanya menyediakan 10 juta pounds (Rp196 miliar) untuk mendaptkan Georginio Wijnaldum.
Georginio Wijnaldum masih menyisakan kontrak satu tahun di Anfield. Jika tidak ada kesepakatan kontrak baru, The Reds dieprcaya ingin menjualnya segera agar tidak kehilangan pemain 29 tahun itu secara gratis.
Barcelona sebenarnya sudah memiliki tambahan pasukan baru di lini tengah dengan kehadiran Miralem Pjanic. Namun, Ronald Koeman percaya itu belum cukup bagi skuad Barcelona.
Adapun Liverpool menginginkan gelandang Bayern Munchen, Thiago Alcantara. Namun untuk mendapatkan pemain Spanyol itu, Liverpool harus menunggu dana dari penjualan Wijnaldum.
Sebab, Liverpool harus membayar 30 juta pounds (Rp588 miliar) untuk Alcantara sesuai permintaan Bayern Munchen.
Wijnaldum menjadi salah satu pemain kunci Liverpool saat mereka mengakhiri puasa gelar Liga Inggris selama 30 tahun pada musim 2019-2020.
Kini, Georginio Wijnaldum bakal meninggalkan Liverpool jika tak kunjung mendapat kesepakatan kontrak baru hingga jendela transfer ditutup. Barcelona menjadi bakal tujuan utamanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Segera Tinggalkan Barcelona, Koeman Minta Luis Suarez dan Arturo Vidal Berlatih Sendirianhttps://t.co/WQ0vv8vW1B— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 6, 2020
Berita Liverpool lainnya:
Rekrutan Anyar Liverpool Dikabarkan Positif Covid-19
Bek Liverpool Peringatkan Lionel Messi Tak Mendarat di Liga Inggris