- Penyerang asing Persib Bandung, Geoffrey Castillion, diam-diam merindukan atmosfer sepak bola Indonesia.
- Geoffrey Castillion berharap wabah virus corona segera reda sehingga ia bisa berlatih kembali bersama Persib.
- Untuk menjaga kebugaran tubuh, Geoffrey Castillion berlatih dengan pelatih fisik pribadi selama di Belanda.
SKOR.id - Penyerang asing Persib Bandung, Geoffrey Castillion, mulai merindukan atmosfer pertandingan sepak bola setelah kompetisi ditangguhkan akibat pandemi virus corona.
Castillion berharap, wabah virus corona di Indonesia bisa segera teratasi. Sehingga, kondisi kembali normal dan pertandingan sepak bola bisa digelar kembali.
Bomber berusia 28 tahun itu kini sudah berada di negara asalnya, Belanda. Selama ini, Castillion juga tetap menjalani latihan secara pribadi.
Berita Persib Lainnya: Jika Liga 1 2020 Dilanjutkan, Persib Diprediksi Alami Perubahan Performa
Menurutnya, hal itu ia lakukan demi menjaga kebugarannya agar berada pada titik prima. Saat liga kembali, ia sudah dalam kondisi siap tempur.
Pasalnya, apabila kondisi berangsur normal dan Liga 1 2020 kembali diputar, ia tak butuh waktu lama untuk mencapai kondisi fisik yang diinginkan pelatih.
"Semua baik-baik saja. Saya rindu sepak bola, tapi saya coba untuk tetap melakukan hal postif dan berlatih dengan pelatih kebugaran saya supaya tetap fit," kata Castillion.
Castillion juga disipin menjalankan instruksi pelatih untuk berlatih secara mandiri. Bahkan, ia didampingi pelatih pribadi agar hasil latihan lebih maksimal.
"Saya telah sepakat dengan pelatih (Robert Rene Alberts), saya berlatih dengan didampingi pelatih saya sendiri selama berada di Belanda," ia menjelaskan.
Menurut Castillion, sesi latihan bersama pelatihnya itu berjalan cukup efektif. Sebab, program latihan yang ia jalani juga turut ditunjang fasilitas pelatih pribadinya itu.
Berita Persib Lainnya: 6 Striker Asing Asal Afrika yang Pernah Membela Persib Bandung
"Cara ini lebih baik buat saya karena dia punya banyak alat dalam memberikan latihan yang baik," duet tajam Wander Luiz ini menerangkan.
"Hingga saat ini, cara tersebut telah bekerja dengan sangat baik," mantan pemain Ajax Amsterdam ini memungkasi kisahnya selama jeda liga.